Advertisement

Bom Surabaya: SMK Giri Handayani Gunungkidul Ikut Bubuhkan Tanda Tangan

Herlambang Jati Kusumo
Senin, 14 Mei 2018 - 15:20 WIB
Arief Junianto
Bom Surabaya: SMK Giri Handayani Gunungkidul Ikut Bubuhkan Tanda Tangan Ilustrasi pembacaan ikrar antiradikalisme oleh pelajar. - Harian Jogja/Herlambang Jati Kusumo

Advertisement

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Aksi teror bom yang terjadi di Surabaya, Jawa Timur, menjadi keprihatinan sekolah di Gunungkidul. Beberapa sekolah menggelar aksi menolak terorisme yang terjadi.

Tak hanya di SMA Muhammadiyah Al-Mujahidin yang menggelar deklarasi antiradikalisme, aksi penolakan terhadap radikalisme juga ditunjukkan oleh siswa-siswa SMK Giri Handayani.

Advertisement

Di atas kertas, mereka membubuhkan tandatangan untuk mendukung Polri mengusut tuntas aksi terorisme.

Guru Agama Islam, SMK Giri Handayani, Rohani Agustin, mengatakan pihak sekolah mendukung Polri mengusut aksi terorisme yang marak terjadi. “Kami mendukung untuk pengusutan ini, kami tadi melakukan doa bersama dan memberikan pemahaman ke siswa,” ucapnya.

Dia mengatakan pada dasarnya pengeboman tidak akan memecah persatuan dan kesatuan. Ia mengatakan telah menekankan pada siswa untuk berpegang teguh pada Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika. Tidak saling membeda-bedakan satu sama lain.

Salah satu siswa, Adam Sapta mengatakan ia juga turut prihatin atas kejadian bom tersebut. Ia berharap pihak kepolisian dapat mengusut aksi terorisme ini.

“Sebisa mungkin kami saling bertoleransi kalau di sini, harapannya tidak ada lagi aksi terorisme,” ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Jamaika Resmi Mengakui Kedaulatan Palestina

News
| Kamis, 25 April 2024, 10:47 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement