Advertisement

Dorong Produksi Artikel Ilmiah, UNY Gelar Seminar Internasional

Kusnul Isti Qomah
Selasa, 22 Mei 2018 - 20:37 WIB
Kusnul Isti Qomah
Dorong Produksi Artikel Ilmiah, UNY Gelar Seminar Internasional Kunjungan Dekan FIS UNY Prof Ajat Sudrajat (empat kanan) beserta jajarannya ke Griya Harian Jogja dan diterima oleh Pemimpin Redaksi Harian Jogja Anton Wahyu Prihartono (empat kiri), Jogja, Selasa (22/5/2018). - Harian Jogja/Kusnul Isti Qomah

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA-Universitas Negeri Yogyakarta memiliki kepedulian yang besar akan terciptanya artikel-artikel ilmiah baik nasional maupun internasional. Salah satu wujud dukungan UNY, pada September 2018 akan ada tiga agenda besar seminar internasional.

Dekan Fakultas Ilmu Sosial (FIS) UNY Prof Ajat Sudrajat mengatakan, tiga seminar internasional itu sengaja digelar pada September karena sekaligus menjadi rangkaian dies natalis UNY ke-54 dan dies natalis FIS ke-53.

Advertisement

“Totalnya, ditambah tiga seminar pada September, tahun ini kami mengadakan 26 seminar internasional,” ujar dia ketika berkunjung ke Griya Harian Jogja, Jogja, Selasa (22/2/2018).

Ia menyebutkan, seminar pertama yakni International Conference on Social Studies, Moral, and Character Education (ICSMC) 2018 yang digelar di Ruang Sidang Utama Rektorat, UNY pada 1-2 September 2018. Seminar ini digelar oleh Jurusan Pendidikan Sejarah, FIS. Topik yang diangkat yakni pendidikan moral dan karakter. Kedua hal itu menjadi topik utama lantaran menyoroti program revolusi mental yang digaungkan Presiden Jokowi.

Seminar kedua yakni The 2nd International Conference of Social Sciences and Education (2nd ICSSED 2018). Seminar yang digelar oleh FIS ini akan diadakan pada 4-5 September 2018. Tema yang diusung yakni ilmu sosial, humaniora, dan pendidikan digital. Seminar ini digelar untuk merespons perkembangan zaman sekarang yang serba digital.

Selama ini, digital lebih dikaitkan pada teknik informatika dan perangkat keras. Namun, wilayah digital lebih luas yakni bisa menyangkut kurikulum serta pola pikir. Panitia berupaya membahasnya dalam perspektif sosial.

Seminar ketiga yakni seminar mitigasi bencana bertajuk International Conference Hazard Mitigation in Geographic and Education Perspectives. Seminar ini digelar oleh Jurusan Pendidikan Geografi, FIS di Grand Inna Malioboro Hotel Yogyakarta pada 28-29 September 2018. Seminar ini digelar lantaran bencana alam bisa terjadi di mana saja. Sebagai manusia yang hidup di zona rawan bencana, harus siap dengan kebijakan dan mitigasi bencana untuk meminimalkan korban dan kerugian.

Pemimpin Redaksi Harian Jogja Anton Wahyu Prihartono mengaku mendukung dengan upaya UNY untuk mendorong terciptanya artikel-artikel ilmiah. Ia mengatakan, Harian Jogja pun bersedia terlibat dalam publikasi karya ilmiah yang dihasilkan.

“Ketika ada informasi tentang UNY bisa diinformasikan ke kami. Saya merasa hubungngan yang sangat bagus [antara UNY dan Harian Jogja],” ujar dia.

Dalam kunjungan tersebut turut hadi Wakil Dekan I Taat Wulandari, Wakil Dekan II Lena Satlita, Kadiv Humas dan Kerja Sama Dalam Negeri FIS Dyna Herlina S, panitia ICSMC 2018 Danu Eko Agustinova dan panitia seminar mitigasi bencana Arif Ashari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Jelang Lebaran, PLN Hadirkan 40 SPKLU Baru di Jalur Mudik untuk Kenyamanan Pengguna Mobil Listrik

News
| Jum'at, 29 Maret 2024, 11:07 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement