Advertisement

Polres Bantul Dirikan Pos Pengecekan Kendaraan di Bawah Jalur Cinomati

Newswire
Selasa, 12 Juni 2018 - 23:17 WIB
Nina Atmasari
Polres Bantul Dirikan Pos Pengecekan Kendaraan di Bawah Jalur Cinomati Kegiatan pengecekan angkutan jelang arus mudik dan arus balik di PO Bus Maju Lancar, Logandeng, Playen, Selasa (12/6/2018). - Harian Jogja/Herlambang Jati Kusumo

Advertisement

Harianjogja.com, BANTUL- Jalur Cinomati yang berada di wilayah perbatasan Kecamatan Pleret dengan Dlingo menjadi jalur yang sangat diwaspadai selama arus mudik dan libur Lebaran 2018.

Kepolisian Resor Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta mendirikan tempat pemeriksaan kelayakan kendaraan terutama roda empat di jalur tersebut.

Advertisement

"Sebelum naik ke Cinomati ada satu lokasi yang akan kita tempatkan satu pos untuk cek poin melihat kendaraan-kendaraan yang layak atau tidak untuk naik ke jalur Cinomati," kata Kepala Bagian (Kabag) Ops Polres Bantul, Kompol Jan Benyamin di Bantul, Senin (11/6/2018).

Jalur Cinomati merupakan jalur alternatif menuju kawasan perbukitan Dlingo melalui wilayah Pleret, selain dilintasi masyarakat, jalur dengan tanjakan curam dan berkelok itu juga merupakan salah satu jalur alternatif wisatawan ke kawasan wisata Mangunan Dlingo.

Oleh sebab itu, menurut dia, perlunya ada upaya pemeriksaan kendaraan pribadi yang hendak naik ke jalur Cinomati secara insidentil untuk keamanan dan keselamatan pengendara itu sendiri, mengingat selama arus mudik dan libur Lebaran banyak kendaraan yang naik.

"Kemudian untuk bus, truk atau kendaraan terbuka termasuk kereta kelinci itu kita akan isolasi di sana untuk tidak naik ke atas, karena sangat membahayakan mengingat potensi kerawanan di jalur Cinomati dengan kondisi medan jalan tersebut," katanya.

Ia mengatakan, sebab berdasarkan pengalaman tahun lalu, tidak sedikit kendaraan roda empat yang tidak kuat menanjak sehingga melorot, yang kondisi itu bisa berakibat pada kecelakaan lalu lintas atau kejadian tidak diinginkan mengingat di salah satu tepi jalan berupa jurang.

"Dan antisipasi kita adalah membangun komunikasi dengan para relawan kemudian kita sudah membentuk semacam tim terpadu yang kita sebut dengan tim ganjal yang nanti akan membantu masyarakat yang mengalami kendala," katanya.

Menurut dia, dalam pengaturan dan pengendalian arus lalu lintas di jalur alternatif tersebut akan berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Bantul dan relawan setempat, sebab di jalur tersebut juga berdiri pos pantau dalam rangka pengamanan Lebaran 2018.

"Dan secara umum dalam rangka pengamanan arus mudik dan libur Lebaran 2018, kami mengerahkan sekitar 450 personel dari polres jajaran dan polsek (kepolisian sektor) jajaran di seluruh Bantul," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Detik-detik Pasutri Terseret Banjir Lahar Hujan Semeru, Jembatan Ambrol saat Dilintasi

News
| Sabtu, 20 April 2024, 00:17 WIB

Advertisement

alt

Pengunjung Kopi Klotok Membeludak Saat Libur Lebaran, Antrean Mengular sampai 20 Meter

Wisata
| Minggu, 14 April 2024, 18:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement