Advertisement

Libur Lebaran, Polda DIY Fokus Pengamanan Daerah Wisata

Herlambang Jati Kusumo
Sabtu, 16 Juni 2018 - 17:17 WIB
Nina Atmasari
Libur Lebaran, Polda DIY Fokus Pengamanan Daerah Wisata Kapolda DIY, Brigjen Pol. Ahmad Dofiri, saat mengunjungi Pospam Parangtritis, Sabtu (16/6/2018). - Harian Jogja/Herlambang Jati Kusumo

Advertisement

Harianjogja.com, BANTUL --Polda DIY mulai fokus pengamanan ke sejumlah tujuan wisata, setelah hari H lebaran.

Kapolda DIY, Brigjen Pol. Ahmad Dofiri mulai melakukan monitoring ke sejumlah Pos pengamanan disekitaran kawasan wisata, seperti Kebun Buah Mangunan dan Pantai Parangtritis.

Advertisement

"Kami melakukan pemantauan lokasi wisata, kepadatan kendaraan setelah lebaran ini sudah mulai meningkat. Dibanding saat mudik, kepadatan lebih terlihat saat ini," katanya saat mengunjungi Pospam Parangtritis, Sabtu (16/6/2018).

Dia mengatakan kepadatan arus memang ada, namun kesiapan petugas juga sudah ada. Pihaknya mengatakan akan membantu kenyamanan para wisatawan.

Ia juga mengimbau kepada wisatawan untuk selalu berhati-hati, terutama saat melintasi kawasan rawan kecelakaan, seperti salah satunya kawasan Cinomati. "Lebih baik dihindari kawasan Cinomati karena rawan," katanya.

Kapolres Bantul, AKBP Sahat M. Hasibuan mengatakan untuk potensi yang dimungkinkan dalam masa liburan yaitu kecelakaan lalu lintas, namun pihaknya mengaku sudah menyiapkan personil untuk mengantisipasi itu.

"Untuk kriminal antisipasi pencurian, imbauan agar tetap menjaga keselamatan di jalan dan apabila membutuhan petugas Polri silahkan datang di Pospam yang ada di setiap tempat wisata," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Dipimpin Nana Sudjana, Ini Sederet Penghargaan Yang Diterima Pemprov Jateng

News
| Kamis, 25 April 2024, 17:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement