Advertisement

Dewan Sarankan Sultan Lebih Kreatif Tingkatkan Pendapatan Bukan Pajak

I Ketut Sawitra Mustika
Sabtu, 07 Juli 2018 - 14:17 WIB
Nina Atmasari
Dewan Sarankan Sultan Lebih Kreatif Tingkatkan Pendapatan Bukan Pajak Ilustrasi. - Bisnis Indonesia/Dwi Prasetya

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA--Badan Anggaran (Banggar) DPRD DIY  memberikan beberapa saran dan pendapat terhadap Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD DIY tahun anggaran 2017.

Saran dan rekomendasi yang diberikan diharapkan menjadi acuan perencanaan anggaran dan pelaksanaan program kegiatan APBD pada tahun berikutnya.

Advertisement

Wakil Ketua Banggar DPRD DIY Rany Widayati mengatakan, Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SILPA) pada pelaksanaan APBD 2017 yang sebesar Rp344 miliar agar segera dirancang penggunaannya pada Raperda APBD perubahan 2018 dengan memprioritaskan pada program pengentasan kemiskinan.

Rany menambahkan, setiap tahun Pemda DIY selalu mampu merealisasikan pendapatan melebihi target yang telah ditetapkan. Tapi, tahun ini tercatat sebagai tahun dengan kelebihan yang relatif kecil dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Oleh karena itu Banggar DPRD DIY berharap Pemda DIY dapat terus menggenjot peningkatan pendapatan untuk membiayai kebutuhan daerah.

Pendapatan dari retribusi, sambungnya, harus terus didorong dengan memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.

"Demikian juga pengelolaan barang milik daerah harus dilaksanakan dengan lebih baik dan profesional agar dapat memberikan pendapatan yang lebih optimal. Diharapkan juga melakukan upaya kreatif dan inovatif dalam meningkatkan pendapatan daerah bukan pajak," kata Rany saat Rapat Paripurna di Gedung DPRD DIY, Jumat (6/7/2018).

Pendapatan dari bagian laba dan penyertaan modal pada perusahaan daerah, lanjutnya, diharapkan juga dapat terus meningkat. Pemda DIY diharapkan dapat terus menciptakan iklim berusaha yang lebih kondusif bagi tumbuh dan berkembangnya perusahaan daerah.

Banggar DPRD DIY, imbuh Rany, juga berharap Pemda DIY tetap mempertahankan beberapa program dan kegiatan yang sifatnya pro poor, pro ecologi dan pro growth.

"Harapan Banggar adalah Pemda DIY mampu memperbaiki program dan kegiatan khususnya untuk penanggulangan kemiskinan dan pembukaan lapangan kerja yang masif."

Gubernur DIY Sri Sultan HB X menyatakan, terkait rekomendasi-rekomendasi dan hasil evaluasi yang disampaikan DPRD DIY, akan segera menindaklanjutinya dalam proses penyusunan anggaran murni dan perubahan, sehingga meningkatkan kualitas laporan keuangan Pemda DIY di masa mendatang.

"Laporan pertanggungjawaban keuangan bukan merupakan akhir dari kerja keras untuk menjadikan Pemda DIY sebagai yang terbaik dalam pengelolaan keuangan daerah, namun sebagai awal perjuangan kita untuk menjadi yang lebih baik di masa mendatang," jelas HB X.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Jadwal Buka Depo Sampah di Kota Jogja

Jadwal Buka Depo Sampah di Kota Jogja

Jogjapolitan | 4 hours ago

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Seorang DPO Kasus Korupsi Pembangunan Pasar Rakyat Ditangkap di Papua

News
| Sabtu, 20 April 2024, 09:27 WIB

Advertisement

alt

Kota Isfahan Bukan Hanya Pusat Nuklir Iran tetapi juga Situs Warisan Budaya Dunia

Wisata
| Jum'at, 19 April 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement