Advertisement

Ners UGM Siap Terjun ke Pelosok Negeri

Bhekti Suryani
Kamis, 19 Juli 2018 - 00:50 WIB
Bhekti Suryani
Ners UGM Siap Terjun ke Pelosok Negeri Pelantikan 21 ners oleh Program Studi Ilmu Keperawatan (PSIK) Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FKKMK) UGM. - Ist

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN- Program Studi Ilmu Keperawatan (PSIK) Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FKKMK) UGM menggelar pelantikan ners pada Selasa, (17/7/2018) di Gedung Auditorium FK UGM.

Acara yang berlangsung hikmad itu diikuti oleh 21 ners baru. Ketua Prodi Ilmu Keperawatan Heny Susaeni Pangastuti mengatakan para lulusan ners UGM harus menjalankan nilai-nilai yang dianut oleh PSIK FKKMK UGM, yaitu CARE yang merupakan singkatan dari Competent, Altruism, Respect dan Emphaty.

Advertisement

"Ners baru diharapkan dapat membawa nilai-nilai itu di manapun mereka bekerja untuk kepentingan masyarakat dan tentunya mereka akan membawa nama UGM di manapun mereka ditempatkan atau di manapun mereka bekerja," kata Heny Susaeni Pangastuti melalui rilis, Rabu (18/7/2018).

Setelah pelantikan para ners akan memasuki dunia baru. "Pelantikan ini bukan akhir dari segalanya justru menjadi awal untuk mereka terjun ke dunia kerja yang sesungguhnya," ujar dia.

Rahma Fitriasih Diniastuti selaku Mahasiwa peraih IPK tertinggi dengan IPK 3,91 mengucapkan terima kasih kepada dosen dan karyawan di kampus yang sudah banyak membantu teman-teman mahasiswa sehingga pada Selasa (17/7/2018) mahasiswa dapat melaksanakan pelantikan ners dengan hikmad.

"Hari ini adalah hari yang kita nanti-nanti kan dimana selama empat tahun kami berjuang menempuh pendidikan sarjana dan selama satu tahun tiga bulan kami menempuh pendidikan profesi Ners," kata dia. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Pemerintah Pastikan Tidak Impor Bawang Merah Meski Harga Naik

News
| Kamis, 25 April 2024, 13:57 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement