Advertisement

HARIAN JOGJA HARI INI : Teka-Teki PK-LQP Mulai Terkuak

Nina Atmasari
Selasa, 06 November 2018 - 09:25 WIB
Nina Atmasari
HARIAN JOGJA HARI INI : Teka-Teki PK-LQP Mulai Terkuak Harian Jogja edisi Selasa (6/11 - 2018)

Advertisement

Teka-Teki PK-LQP Mulai Terkuak
JAKARTA- Teka-teki penyebab kecelakaan Lion Air PK-LQP yag melayani penerbangan JT610 rute Jakarta-Pangkalpinang mulai terkuak. Pesawat nahas itu ternyata terbang dengan indikator kecepatan yang sudah rusak.

Pemulihan Sulteng Perlu Rp18 Triliun
JAKARTA- Kebutuhan dana rekonstruksi dan rehabilitasi pascabencana gempa di Palu dan Donggala diprediksi mencapai Rp18 triliun.

Advertisement

Gejolak Global, Optimisme Pebisnis Merosot
JAKARTA- Optimisme pelaku bisnis pada kuartal III/2018 turun dibandingkan dengan kuartal sebelumnya dan berpotensi berlanjut pada kuartal berikutnya. Kondisi tersebut diduga sebagai imbas dari tekanan global.

Nyamplung Paling Menjanjikan
Hutan dan lahan di Indonesia semakin menipis akibat masifnya pembangunan gedung pencakar langit. Imbasnya permintaan energi dari berbagai sumber di hutan timpang dengan kesediaan energi. Sebagai tanaman bioenergi, nyamplung dinilai dapat mempercepat proses restorasi lahan terdegradasi di Indonesia untuk meningkatkan stok energi.

Bohemian Rhapsodi Sukses Besar
Film yang menceritakan perjalanan Freddie Mercury dan Queen Bohemian Rhapsody, telah ditayangkan di Indonesia sejak 31 Oktober lalu. Dalam pekan perdana penayangannya, Bohemian Rhapsody masuk sebagai peringkat pertama dari film-film yang diputar dalam periode yang sama.

Tim Khusus Dikirim Musnahkan Bukti
ISTANBUL- Sebuah tim khusus dari Arab Saudi yang beranggotakan pakar kimia dan pakar toksikologi dikirmkan ke Istanbul, Turki, setelah wartawan Jamal Khashoggi dibunuh.

Nyaman Tanpa La Pulga
MILAN- Spekulasi comeback Lionel Messi terus bertebaran menjelang lawatan Barcelona ke Markas Inter Milan di Giuseppe Meaza, Rabu (7/11) dini hari WIB.

Belum Ada Ujicoba Rekayasa Arus Malioboro
JOGJA- Rencana perubahan arus lalu lintas di sekitar Malioboro masih menunggu kesiapan sarana dan prasarana (sarpras).

139 Koperasi Dibubarkan
SLEMAN- Sejak 2017, sebanyak 139 unit koperasi di Sleman dibubarkan karena tidak lagi menggelar rapat anggota tahunan (RAT). Pembubaran tersebut berdasarkan kebijakan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah yang menekankan kualitas koperasi dibandingkan kuantitas.

Pengeroyok Iqbal Segera Diadili
BANTUL- Berkas enam tersangka pengeroyokan suporter Muhammad Iqbal Setiawan, 16, warga Balong, Timbulharjo, Sewon, Bantul dinyatakan P-21 alias lengkap dan segera dilimpahkan ke Pengadilan negeri Bantul dalam pekan ini. Artinya, keenam pengeroyok korban bakal segera disidang.

Dana Cempaka Cair Akhir Bulan
WONOSARI- Dana rehabilitasi dan rekonstruksi pascabencana Badai Cempaka dijanjikan cair di akhir November ini sebesar Rp75,248 miliar.

Kasus Narkoba Melejit dalam Tiga Tahun
PENGASIH- Selama tiga tahun terakhir, kasus peredaran minuman keras dan penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang (narkoba) yang ditangani Satuan reserse Narkoba (Satrenarkoba) Polres Kulonprogo Meningkat. Salah satu kasus yang kerap diungkap adalah penyalahgunaan dan peredaran pil yarindo atau biasa disebut pil sapi.

Mendorong Tim Keluar dari Kotak
Sahid Jaya Hotel and Convention Yogyakarta merupakan salah satu hotel legendaris di kota pelajar. Baru beberapa bulan menahkodai hotel ini, Andrizal Amran ingin membawa kembali kejayaan hotel tersebut dengan inovasi dan kreativitas out of the bos, tanpa meninggalkan nilai-nilai khas dari hotel legendaris tersebut.

Lebih lengkap Anda dapat membaca Harian Jogja dalam versi cetak. Dapatkan Harian Jogja dengan harga Rp3.000 di agen terdekat.
Anda juga dapat membaca Harian Jogja dalam versi digital melalui epaper.harianjogja.com.
Selamat membaca. Harian Jogja, Berbudaya, Membangun Kemandirian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Seorang Polisi Berkendara dalam Kondisi Mabuk hingga Tabrak Pagar, Kompolnas: Memalukan!

News
| Sabtu, 20 April 2024, 00:37 WIB

Advertisement

alt

Pengunjung Kopi Klotok Membeludak Saat Libur Lebaran, Antrean Mengular sampai 20 Meter

Wisata
| Minggu, 14 April 2024, 18:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement