Advertisement

GTF 2019, Langkah Awal Gunungkidul Menuju Destinasi Global

Yudhi Kusdiyanto
Rabu, 24 April 2019 - 23:27 WIB
Yudhi Kusdiyanto
GTF 2019, Langkah Awal Gunungkidul Menuju Destinasi Global Embung Nglanggeran di Kecamatan Patuk. - Harian Jogja/Galih Eko Kurniawan

Advertisement

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Potensi pariwisata di Kabupaten Gunungkidul mulai dari objek wisata pantai, geosite, hingga budaya, sudah saatnya mendapat perhatian dunia. Untuk mewujudkan hal itu digelar Gunungkidul Tourism Festival (GTF) 2019.

GTF merupakan festival pertama terbesar dan satu-satunya yang menampilkan potensi pariwisata di Bumi Handayani secara menyeluruh dan terintegrasi. Bekerjasama dengan Dinas Pariwisata (Dispar) Gunungkidul, rangkaian GTF bakal digelar di kawasan geosite Gunung Api Purba Nglanggeran, Kecamatan Patuk, Sabtu (27/4/2019) mulai pukul 10.00 WIB sampai 23.00 WIB.

Advertisement

Kepala Dinpar Gunungkidul, Asti Wijayanti, mendukung penuh penyelenggaraan GTF 2019. “GTF menjadi kalender pariwisata tahunan guna mendorong kunjungan wisatawan, baik domestik maupun mancanegara agar tinggal lebih lama menikmati destinasi wisata di Gunungkidul,” kata Asti seperti dalam rilis yang diterima Harian Jogja, Rabu (24/4/2019).

Ketua Panitia GTF 2019, Asmono Wikan, menyatakan selain untuk menarik minat kunjungan wisatawan, GTF juga ditujukan untuk mendorong promosi pariwisata, pengembangan cokelat, kuliner, dan kerajinan asli Gunungkidul agar mendunia melalui kemasan festival musik jaz yang bercitarasa global.

“Di ajang GTF 2019 kami menargetkan 3.000 pengunjung, sebanyak 2.000 pengunjung reguler dan 1.000 pengunjung VIP. Dengan membayar Rp35.000, pengunjung kelas regular sudah bisa menikmati kesejukan udara Nglanggeran ditemani segelas cokelat hangat dan sepiring bakmi khas Gunungkidul,”katanya.

Untuk pengunjung VIP dengan harga tiket Rp50.000 bisa menikmati Gunungsewu Jazz Festival, menyaksikan Anugerah Pariwisata DIY 2019, serta berpartisipasi dalam kompetisi foto on the spot. Tiket GTF bisa diperoleh melalui jaringan pembelian tiket online seperti Traveloka, Rajakarcis, dan Kios Tix.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Pemkot Jogja Bakal Tambah Kapasitas TPS 3R

Pemkot Jogja Bakal Tambah Kapasitas TPS 3R

Jogjapolitan | 47 minutes ago

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Diserang Israel, Iran Sebut Fasilitas Nuklir Aman dan Siap Membalas dengan Rudal

News
| Jum'at, 19 April 2024, 17:17 WIB

Advertisement

alt

Sambut Lebaran 2024, Taman Pintar Tambah Wahana Baru

Wisata
| Minggu, 07 April 2024, 22:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement