Advertisement

Update Corona DIY: 30 Positif, 43 Sembuh, 1 Meninggal

Lugas Subarkah
Rabu, 11 November 2020 - 19:37 WIB
Sunartono
Update Corona DIY: 30 Positif, 43 Sembuh, 1 Meninggal Ilustrasi. - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA--Gugus Tugas Penanganan Covid-19 DIY mengumumkan 30 penambahan kasus positif pada Rrabu (11/11/2020). Sleman mendominasi penambahan ini sebanyak 13 kasus. sementara 43 kasus dinyatakan sembuh dan satu kasus dilaporkan meninggal.

Juru Bicara Pemda DIY untuk Penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih, menjelaskan penambahan kasus berdasarkan domisilinya meliputi Kota Jogja 3 kasus, Bantul 10 kasus, Gunungkidul 4 kasus dan Sleman 13 kasus. “Dari pemeriksaan pada 551 sampel dari 523 orang,” katanya.

Advertisement

BACA JUGA : Biaya Tes Covid-19 Lebih Mahal Daripada Harga Tiket

Dilihat dari riwayatnya, penambahan terdiri dari tracing kasus positif 19 kasus, periksa mandiri 3 kasus, perjalanan luar daerah 1 kasus dan dalam penelusuran 7 kasus. Satu kasus dilaporkan meninggal yakni Kasus 4.228, laki-laki 60 tahun, Kota Jogja.

Adapun kasus sembuh berdasarkan domisilinya meliputi Kota Jogja 2 kasus, Bantul 21 kasus, Gunungkidul 6 kasus dan Sleman 14 kasus. dengan penambahan ini maka total kasus positif DIY menjadi sebanyak 4.320 kasus, dengan 3.543 kasus sembuh dan 106 kasus meninggal.

Penambahan kasus harian dalam seminggu terakhir terbilang kecil, yakni rata-rata di bawah 50 kasus. Sementara jumlah sampel yang diperiksa relatif sama jika dibanding waktu-waktu sebelumnya saat kasus harian di atas 50 kasus, sekitar 500 sampel.

BACA JUGA : Tes Corona Bikin Mahasiswa Dilema 

Sekda DIY, Kadarmanta Baskara Aji, mengatakan meski terlihat menurun, pihaknya tidak berani menyatakan DIY sudah melewati masa puncak covid-19. “Sulit mengira-ngira covid menurun atau tidak, jadi saya kira kita tunggu saja,” katanya.

Saat ini yang terpenting kata dia, adalah Gugus Tugas selalu lakukan evaluasi dan skrining untuk mengurangi penularan. Masyarakat juga diimbau untuk terus menreapkan protokol Kesehatan meski kasus harian terlihat menurun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Dipimpin Nana Sudjana, Ini Sederet Penghargaan Yang Diterima Pemprov Jateng

News
| Kamis, 25 April 2024, 17:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement