Advertisement

Tak Kunjung Pulang, Warga Kulonprogo ternyata Tewas Terjatuh dari Pohon Kelapa

Hafit Yudi Suprobo
Jum'at, 17 Desember 2021 - 19:17 WIB
Bhekti Suryani
Tak Kunjung Pulang, Warga Kulonprogo ternyata Tewas Terjatuh dari Pohon Kelapa Ilustrasi mayat - Ist/Okezone

Advertisement

Harianjogja.com, KULONPROGO--Pria paruh baya asal Pedukuhan Klepu, Kalurahan Hargowilis, Kapanewon Kokap, Kulonprogo, ditemukan meninggal dunia tak jauh dari kebun miliknya pada Kamis (16/12/2021) malam. Diduga, korban tewas akibat terjatuh dari pohon kelapa saat menyadap nira.

Kasi Humas Polres Kulonprogo, Iptu I Nengah Jeffry Prana Widnyana, mengatakan identitas pria yang ditemukan meninggal dunia yakni Sujiyo, 61. Jasad korban ditemukan pertama kali oleh warga setempat.

Advertisement

"Korban pertama kali ditemukan oleh seorang warga. Korban diduga meninggal dunia karena terjatuh dari sebuah pohon kelapa gak jauh dari rumahnya saat berupaya mencari nira," kata Jeffry pada Jumat (17/12/2021).

BACA JUGA: Status Gunung Semeru Dinaikkan Jadi Level Siaga

Awal penemuan korban bermula saat seorang warga mencari keberadaan korban karena tak kunjung pulang meskipun hari menuju petang. Saat tiba di kebun, korban ditemukan sudah dalam posisi tengkurap.

"Tak jauh dari jasad korban juga ditemukan helm, sabit, dan bumbung tempat menaruh nira dan satu pelepah daun kelapa. Diduga, korban ini terjatuh saat menyadap nira, karena memang setiap pagi dan sore mengambil nira yang ada di atas pohon," terang Jeffry.

Polisi yang mendapatkan laporan adanya kejadian ini telah menindaklanjuti dengan melakukan olah TKP. Bersama tim medis dari Puskesmas Kokap dilakukan pemeriksaan.

"Petugas menemukan tiga tulang iga korban patah berikut lengan kirinya. Keluarga korban bisa menerima kecelekaan ini sehingga jasad korban diserahkan kepada keluarganya untuk dimakamkan," ungkap Jeffry.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Viral Polisi Tembak dan Serang DC, APPI Jelaskan Duduk Permasalahannya

News
| Kamis, 28 Maret 2024, 16:57 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement