70 Pelajar Ikuti Kejuaraan Anggar Piala Bupati Sleman 2023
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Sebanyak 70 pelajar dari Kota Jogja, Bantul, dan Sleman mengikuti Kejuaraan olahraga Anggar Piala Bupati Sleman tahun 2023 di Sleman City Hall, Sabtu (2/12/2023).
Ketua Pengurus IKASI Kabupaten Sleman Noor Hidayati dalam laporannya menjelaskan bahwa penyelenggaraan kejuaraan Anggar Piala Bupati Sleman ini merupakan kejuaraan Anggar pertama yang diselenggarakan IKASI Sleman.
Advertisement
“Kejuaraan piala Bupati Sleman tahun 2023 ini merupakan torehan sejarah yang sangat membanggakan bagi pengurus IKASI Sleman mengingat kali pertama menggelar kejuaraan di tempat yang megah (SCH),” ungkapnya.
BACA JUGA : Anggar Sleman Patok 2 Emas Kejurda Anggar DIY 2023
Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo saat membuka kejuaraan mendukung terselenggaranya kejuaraan. Selain untuk mengasah kemampuan antara atlet anggar, "Kegiatan ini juga merupakan upaya untuk memasyarakatkan olahraga anggar terutama pada pelajar,” katanya.
Kustini menilai, kejuaraan ini juga menjadi salah satu sarana dan upaya untuk memberikan pengalaman, motivasi dan pembinaan kepada para pemain anggar muda yang ada di Kabupaten Sleman.
Pasalnya, keberhasilan pembinaan atlet tidak hanya dipengaruhi factor latihan dan prasarana latihan saja, namun juga ditentukan dengan adanya kesempatan untuk bertanding dan berkompetisi guna menambah pengalaman dan mematangkan teknik serta strategi.
Ia juga berharap dengan adanya kesempatan mengikuti kejuaraan ini, potensi di bidang olahraga anggar yang dimiliki masyarakat sleman dapat semakin tergali dan dikembangkan secara optimal.
“Saya berharap event seperti ini dapat diselenggarakan secara rutin dan senantiasa ditingkatkan kualitas pelaksanaannya sehingga kejuaraan anggar antar pelajar ini benar – benar menjadi salah satu olahraga yang didperhitungkan dan dinanti penyelenggaraannya,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
KPK Sebut OTT di Bengkulu Terkait Pungutan Pendanaan Pilkada
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Tak Gelar Kampanye Akbar Pilkada Sleman, Tim Paslon Harda-Danang Bikin Kegiatan Bermanfaat di 17 Kapanewon
- Kembali Aktif Setelah Cuti Kampanye, Ini Pesan KPU Kepada Bupati Halim dan Wabup Joko Purnomo
- Semarak, Ratusan Atlet E-Sport Sleman Bertarung di Final Round E-Sport Competition Harda-Danang
- Tahun Ini Hanya Digelar Sekali, STTKD Mewisuda 691 Lulusan
- Senam Bersama dan Konser Musik Jadi Cara Heroe-Pena Gaet Suara Semua Kalangan
Advertisement
Advertisement