Advertisement

Promo November

Hujan Deras Landa DIY, Sejumlah Wilayah Terdampak Tanah Longsor dan Pohon Tumbang

Yosef Leon
Jum'at, 29 November 2024 - 12:17 WIB
Ujang Hasanudin
Hujan Deras Landa DIY, Sejumlah Wilayah Terdampak Tanah Longsor dan Pohon Tumbang Arsip-Kondisi tanah longsor yang ditutup terpal di Karang Miri, 7/320 RT 18 - RW Kalurahan Giwangan, Kemantren Umbulharjo, Kota Jogja/Harian Jogja / Catur Dwi Janati

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA – Hujan deras yang mengguyur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Kamis (28/11/2024) kemarin menyebabkan sejumlah bencana alam.

Berdasarkan laporan harian Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DIY, tanah longsor dan pohon tumbang terjadi di beberapa wilayah.

Advertisement

Kepala Pelaksana BPBD DIY Noviar Rahmad mengatakan, Kota Jogja menjadi salah satu wilayah yang terdampak cukup parah. Dua kejadian tanah longsor dilaporkan terjadi di Ngampilan dan Suryowujayan. Longsor di Ngampilan mengancam tiga rumah warga, sementara di Suryowujayan mengakibatkan dua rumah rusak.

"Kabupaten Bantul juga mengalami dampak signifikan akibat hujan deras disertai angin kencang. Setidaknya delapan kapanewon melaporkan adanya kerusakan akibat cuaca ekstrem, meliputi kerusakan rumah, akses jalan, hingga jaringan internet," jelasnya, Jumat (29/11/2024). 

Kabupaten Sleman dan Kabupaten Kulon Progo juga mengalami kejadian serupa. Pohon tumbang akibat angin kencang dilaporkan mengganggu akses jalan dan jaringan listrik di beberapa titik.

Sementara di Kabupaten Gunungkidul juga tidak luput dari dampak bencana alam ini. Pohon tumbang akibat cuaca ekstrem dilaporkan mengganggu akses jalan di wilayah Ngestirejo, Tanjungsari.

Noviar mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap potensi bencana hidrometeorologi. "Kami mengimbau masyarakat untuk selalu memperhatikan informasi cuaca terkini dan segera melaporkan jika terjadi kejadian bencana," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Sore Ini, Aliansi Bela Palestina Gelar Aksi di Kedubes AS Jakarta

News
| Jum'at, 29 November 2024, 14:47 WIB

Advertisement

alt

Hotel Harper Malioboro Hadirkan Kuliner Lokal Brongkos Daging Jogja

Wisata
| Kamis, 28 November 2024, 16:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement