Advertisement
Ratusan Tukik Dilepasliarkan di Pantai Goa Cemara

Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL--Sebanyak 140 ekor tukik atau anak penyu dilepasliarkan di Pantai Goa Cemara, Desa Gadingsari, Sanden, Bantul, Minggu (5/7/2020) lalu. Pelepasliaran tukik jenis lekang yang dilindungi tersebut untuk menjaga keseimbangan ekosistem alam.
Proses pelepasan tukik ini dilakukan oleh Kelompok Konservasi Penyu Mina Raharja atau kelompok yang berada di bawah naungan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Pantai Goa Cemara. Pelepasliaran tukik itu juga melibatkan banyak wisatawan dan dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Bantul Abdul Halim Muslih.
Advertisement
Anggota Kelompok Konservasi Penyu Mina Raharja, Yatiman mengatakan 140 ekor tukik itu merupakan hasil penetasan Kamis pekan lalu. Saat ini masih ada sekitar 5000 telur penyu yang masih dalam proses penetasan dan akan kembali dilepasliarkan dalam beberapa waktu ke depan.
Ribuan terlur penyu itu ditemukan dalam dua bulan terakhir di sepanjang Pantai di Bantul. Menurut dia biasanya telur penyu banyak ditemukan pada Mei hingga September setiap tahunnya. Namun tahun ini lebih banyak. "Mungkin karena pantai sempat sepi karena pandemi sehingga banyak penyu yang mendarat untuk bertelur," kata Yatiman.
Ketua Kelompok Konservasi Penyu Mina Raharja, Subagya menambahkan pelibatan wisatawan dalam pelepasan tukik sudah dilakukan sejak 2010 lalu melalui koordinasi dengan Dinas Pariwisata Bantul. Menurut dia, banyak wisatawan yang antusias ingin menyaksikan pelepasan hewan dilindungi tersebut, bahkan wisatawan ingin melepasliarkan langsung ke laut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Iran Isyaratkan Bersedia Negosiasi Nuklir Jika AS Tidak Lagi Menyerang
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Kerja Sama Pemda DIY-BSSN Ditingkatkan untuk Keamanan Siber
- Perekrutan Guru dan Tenaga Kependidikan Sekolah Rakyat Harus Sesuai Domisili
- Perpustakaan Kota Jogja Kini Buka hingga Malam Hari, Ini Jadwalnya
- Kementerian ATR/BPN Bantah Isu 2026 Tanah Tak Bersertifikat Diambil Negara, Dirjen PHPT: Itu Tidak Benar
- Libur Panjang 1 Sura, Penumpang KA Jarak Jauh di Daop 6 Jogja Melonjak 20 Persen
Advertisement
Advertisement