HARIAN JOGJA HARI INI: Lemper & Gudeg Resmi Warisan Budaya Indonesia
Advertisement
Lemper dan Gudeg Jadi Warisan Budaya Indonesia
JOGJA-Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) menetapkan 26 budaya di DIY sebagai Warisan Budaya Takbenda (WBTb) Indonesia 2021.
Advertisement
Andika Jabat Panglima Satu Tahun
JAKARTA—Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal Andika Perkasa, diajukan Presiden Jokowi sebagai calon tunggal Panglima TNI ke DPR. Jika usulan Presiden Jokowi disetujui DPR RI, masa jabatan Andika hanya satu tahun.
Jaga Imunitas, Jaga Konsistensi Prokes
Setelah hampir dua tahun didera pandemi Covid-19, masyarakat diharapkan menjaga imunitas tubuh agar tidak mudah tertular virus. Tak hanya dengan vaksin, namun juga konsisten dilakukan melalui protokol kesehatan (prokes).
Kasus Sembuh Belum Signifikan
UMBULHARJO—Pemkot Jogja menganalisa dan memetakan keadaan penanganan Covid-19 di wilayahnya. Untuk sementara, tingkat kesembuhan pasien Covid-19 belum signifikan.
Pilur Gelombang Kedua Digelar 12 Desember
SLEMAN—Pemkab Sleman menetapkan pelaksanaan pemilihan lurah (pilur) gelombang kedua untuk Kalurahan Selomartani, Kalasan dan Sumberarum, Moyudan, digelar pada 12 Desember 2021. Untuk tahapan pelaksanaannya dimulai pada November ini.
Angka Stunting di Bantul Masih Tinggi
BANTUL—Pemkab Bantul melalui Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPPKBPMD) gencar melakukan sosialisasi kesehatan reproduksi bagi calon pengantin dan remaja usia siap nikah. Upaya ini dilakukan untuk menekan angka anak balita stunting sekaligus membangun keluarga yang harmonis.
Gugus Tugas Siapkan Uji Swab Acak
WATES—Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kulonprogo dalam waktu dekat bakal menggelar uji swab polymerase chain reaction (PCR) secara acak kepada siswa yang mengikuti pembelajaran tatap muka (PTM). Pengecekan bakal dilakukan kepada 6% dari total sekolah yang ada di Kulonprogo, baik jenjang SD maupun SMP.
Sektor Investasi Menggeliat
WONOSARI–Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu (DPMPT) Gunungkidul mencatat di semester pertama 2021 nilai investasi yang masuk mencapai Rp134 miliar. Hal ini menandakan sektor penanaman modal di Gunungkidul terus tumbuh, meski masih dalam suasana pandemi Covid-19.
Bayern & Juve Kunci Tiket 16 Besar
JERMAN—Bayern Muenchen dan Juventus dipastikan lolos ke babak 16 besar setelah menang atas lawan-lawannya dalam laga lanjutan Liga Champions pada Rabu (4/11) dini hari.
Restorasi Ketandan Perteguh Bukti Akulturasi
JOGJA—Rencana restorasi fasad rumah-rumah di wilayah Kampung Ketandan, Ngupasan, Gondomanan menjadi harapan tetap lestarinya warisan budaya yang ada. Selain itu juga menjadi asa bagi terjaganya akulturasi budaya.
Anda dapat membaca lebih lengkap di Harian Jogja versi cetak. Dapatkan Harian Jogja dengan harga Rp3.000 di agen terdekat. Selamat membaca. Harian Jogja, berbudaya, menginspirasi, terpercaya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Menteri Lingkungan Hidup Minta Semua Pemda Tuntaskan Roadmap Penanganan Sampah
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Ichlinks Video Competition, Lestarikan Warisan Budaya Tak Benda melalui Kompetisi Video
- Siap-siap! Warga Sleman, Bantul dan Kulonprogo, Ada Pemadaman Listrik Hari Ini, Sabtu 23 November 2024, Cek Lokasinya di Sini
- Kampenye Akbar Heroe-Pena Libatkan Ribuan Warga
- Jalur dan Rute Trans Jogja ke Sejumlah Destinasi Wisata di Jogja dan Sekitarnya
- Produksi Benih Ikan Sleman Tembus 1,4 Miliar Anakan
Advertisement
Advertisement