Advertisement

Promo November

Kecelakaan Tunggal, Seorang Remaja di Sleman Meninggal Dunia

Lugas Subarkah
Rabu, 26 April 2023 - 11:37 WIB
Abdul Hamied Razak
Kecelakaan Tunggal, Seorang Remaja di Sleman Meninggal Dunia Sepeda motor milik ASA tampak ringsek di Jalan Raya Jogja-Wates, Dusun Klangon, Argosari, Sedayu, Bantul pada Selasa (11/4/2023). - Istimewa

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Seorang remaja berusia 15 tahun meninggal dunia usai mengalami cedera kepala berat akibat kecelakaan tunggal yang dialaminya, di jalan Gito Gati, Padukuhan Gondanglegi, Kalurahan Donoharjo, Ngaglik pada Selasa (25/4/2023) malam.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sleman, Iptu Catur Bowo Laksono, menjelaskan korban meninggal berinisial RRP, warga Ngaglik. Saat kejadian, korban berboncengan dengan temannya, HMP, 12, yang juga mengalami luka di kepala. “Dirawat di RSA UGM,” ujarnya, Rabu (26/4/2023).

Advertisement

Ia menceritakan awal mula kejadian tersebut ketika keduanya yang mengendarai motor Honda Vario bernomor polisi AB 3784 UO, melaju dari arah timur ke barat, pada pukul 21.30 WIB. di TKP, terdapat tikungan yang tidak mampu diantisipasi pengendara.

Diduga karena kurang konsentrasi, pengendara malah lurus hingga membentur tembok rumah warga dan keduanya terjatuh. Akibatnya RRP mengalami cedera kepala berat dan meninggal di lokasi. “Sedangkan HMP mengalami cedera kepala sedang, luka robek pada dahi, pipi dan siku tangan kiri,” katanya.

Motor korban mengalami ringsek di bagian bodi dengan kerugian materi diperkirakan Rp1,5 juta. Polisi yang datang langsung memeriksa TKP dan membawa korban luka ke RSA UGM serta korban meninggal ke RS Bhayangkara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Otak Kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang Bakal Diringkus Polri

News
| Sabtu, 23 November 2024, 02:07 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement