Advertisement

Promo November

Bangun Infrastruktur Air Bersih, Pemkab Gunungkidul Habiskan Rp14 Miliar

Andreas Yuda Pramono
Rabu, 11 September 2024 - 22:57 WIB
Arief Junianto
Bangun Infrastruktur Air Bersih, Pemkab Gunungkidul Habiskan Rp14 Miliar Foto ilustrasi. - Ist/Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Gunungkidul menyampaikan Pemkab telah berinvestasi Rp14 miliar sejak 2016–2024 untuk pengadaan sumber air bersih. Total ada 82 kalurahan yang menjadi sasaran investasi tersebut.  

Kabid Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah Bappeda Gunungkidul, Fajar Nugroho mengaku Pemkab telah berupaya untuk terus memperluas akses air bersih ke masyarakat Gunungkidul. Salah satu upaya yang ditempuh adalah melalui Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas).

Advertisement

Pada 2024, sasaran Pamsimas mencakup enam kalurahan dengan penambahan sambungan rumah (SR) sebanyak 994 SR.

Menurut Fajar, capaian air minum layak saat ini telah menyentuh 90,59%. Sebab itu, kolaborasi menjadi kunci untuk mencapai 100% akses air bersih di Gunungkidul.

Bupati Gunungkidul, Sunaryanta mengatakan Perusahan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Handayani beru dapat mengintervensi persoalan air sebesar 25%. Pemenuhan sisanya dilakukan oleh Pamsimas.

Dia menegaskan Pemkab akan terus berupaya agar masyarakat Gunungkidul dapat mengakses air bersih. Akses air bersih melalui fasilitas-fasilitas sebagaimana dilakukan PDAM dan Pamsimas dia harapkan menghentikan dropping air di masa mendatang.

Purnawirawan TNI AD ini juga baru saja meresmikan tiga titik Pamsimas yaitu di Kalurahan Tegalrejo dan Sampang, Gedangsari dan Kalurahan Salam, Patuk.  

Lurah Tegalrejo, Sarjono mengaku program Pamsimas di daerahnya merupakan kali kedua dilakukan. Tahun ini, ada satu titik pembangunan sumber air bersih dengan total biaya Rp512 juta. Biaya ini digunakan antara lain untuk uji laboratorium material sebesar Rp400 juta, APBKal pengadaan SR sebesar Rp25 juta, dan partisipasi masyarakat sebesar Rp87 juta.

Dengan adanya program tersebut, dia mengaku setengah dari total 2.637 KK di Tegalrejo, dapat mengakses air bersih.

Adapun Lurah Sampang, Suharman mengatakan pembangunan Pamsimas baru di kalurahannya menghabiskan total dana Rp476 juta, yang digunakan untuk melayani tiga padukuhan. Saat ini, ada 1.122 KK dari enam padukuhan dapat mengakses air bersih.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Anies Baswedan Diprediksi Mampu Dongkrak Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno

News
| Kamis, 21 November 2024, 23:37 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement