Advertisement
Punya Pola Khusus, Puncak Arus Lalu Lintas DIY Diprediksi Jatuh 2 Hari Setelah Kota Lain

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Pola berlalu lintas yang berbeda berpotensi terjadi di DIY saat libur Natal dan Tahun Baru. Puncak arus kendaraan yang masuk ke Jogja diprediksi terjadi dua hari setelah puncak arus lalu lintas terjadi di daerah lain.
Secara nasional, puncak arus lalu lintas kendaraan diprediksi terjadi pada Sabtu (21/12/2024). Akan tetapi puncak arus kendaraan itu diprediksi baru akan terjadi di Jogja dua hari setelahnya atau jatuh pada Senin (23/12/2024).
Advertisement
"Begini, kalau Jogja ini pokoknya dua hari setelah ramai-ramai di tempat lain, begitu ya. Kami tidak bisa memastikan, jadi kalau mengacu tanggal lain maka 23 [Desember] kami, walaupun di nasional 21 [Desember]," kata Kapolda DIY, Irjen Pol Suwondo Nainggolan seusai Apel Gelar Pasukan Ops Lilin Progo 2024 di Halaman Polda DIY.
Pola semacam ini ternyata sudah terjadi beberapa tahun belakangan. Akan tetapi pola itu sebatas sebagai pengetahuan dan pada prinsipnya kesiapsiagaan petugas telah dilakukan, bahkan sebelum 20 Desember lalu karena saat ini telah memasuki masa libur sekolah. "Dua tahun kami cek melalui data kami, ternyata dua hari setelahnya baru itu mengalami peningkatan. Jadi keramaian ini justru di dua harinya. Maka kami memprediksi 23 [Desember]," jelasnya.
Suwondo menambahkan bila Polda DIY telah melaksanakan kegiatan rutin yang ditingkatkan sejak lima hari yang lalu. Kegiatan ini merujuk pada aktivitas pengamanan harian yang ditingkatkan skalanya. "Salah satu contohnya pos kita sudah berdiri duluan kemarin di Prambanan. Padahal operasi belum dimulainya itu karena kami mengantisipasi tol dibuka hari ini," tegasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Visualisasi Jalan Salib di Gereja Ini Kental dengan Sentuhan Budaya Jawa
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Belasan Pedagang Buah Pisang Depan RS Grhasia Pakem Direlokasi ke Pasar
- Sultan Minta Atlet DIY Punya Mental sebagai Pemenang
- DPRD DIY Tanam Pohon Beringin sebagai Simbol Pelestarian Lingkungan
- Lakukan Pungli PTSL Rp350 Ribu hingga Rp5 Juta, Dukuh Gandekan Bantul Kembali Dituntut Mundur
- Persiapan Paskah, Gereja Kotabaru Disterilisasi
Advertisement