Advertisement
8 Tim Siap Mengaudit Kepala Desa di Kulonprogo
Advertisement
[caption id="attachment_408500" align="alignleft" width="370"]http://www.harianjogja.com/baca/2013/05/21/8-tim-siap-mengaudit-kepala-desa-di-kulonprogo-408497/pulpen-ilustrasi-reuters" rel="attachment wp-att-408500">http://images.harianjogja.com/2013/05/pulpen-ILUSTRASI-reuters-370x239.jpg" alt="" width="370" height="239" /> Foto Ilustrasi
JIBI/Harian Jogja/Reuters[/caption]
KULONPROGO- Inspektorat Daerah (Irda) Kulonprogo mengaudit kinerja 55 kepala desa (kades) yang akan mengakhiri masa tugas 2014 mendatang. Dari jumlah itu, diprioritaskan audit 15 kades yang tugasnya berakhir Oktober tahun ini.
Advertisement
Kepala Irda Kulonprogo Arief Darmawan mengatakan, audit kinerja kades sudah dimulai sejak beberapa waktu lalu. Ada delapan tim yang dikerahkan untuk melakukan tugas tersebut.
“Semuanya kita kerahkan karena yang diaudit cukup banyak,” kata Arief, Selasa (21/5/2013).
Menurut dia, 15 kades yang jadi prioritas adalah mereka yang akan mengakhiri masa tugas September-Oktober mendatang. Namun dia tidak menutup kemungkinan akan bertambah mengingat ada 20 kades yang mundur karena nyaleg.
“Yang kami tidak hanya fokus untuk mengaudit yang akan nyaleg saja. Tapi kami lebih mengedepankan audit yang masa kerjanya berkhir September-Oktober nanti. Lainnya, diaudit sesuai skala prioritas,” katanya.
Dia menambahkan, audit kinerja dilakukan secara rutin untuk setiap kades yang akan mengakhiri masa tugas. Audit dilakukan agar kades lama tidak meninggalkan beban bagi penggantinya. Audit meliputi tertib administrasi dan pengelolaan keuangan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Peta Global Situs Warisan Dunia Unesco dari Eropa hingga Asia
Advertisement
Berita Populer
- Penataan Pantai Sepanjang Dinilai Sukses, DPRD Dorong Perluasan
- UMK Bantul Naik, Disnakertrans Intensifkan Pengawasan Perusahaan
- Status Siaga Bencana Gunungkidul Diperpanjang hingga 31 Maret 2026
- Jadwal KA Bandara YIA Reguler dan Xpress Selasa 27 Januari 2026
- Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo, Selasa 27 Januari 2026
Advertisement
Advertisement




