Advertisement
MINIMARKET BANTUL : Dua Toko Ini Tetap Tak Boleh Beroperasi sampai ...

Advertisement
Minimarket Bantul tak berizin kembali ditemukan.
Harianjogja.com, BANTUL — Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bantul bersama dengan Satuan Polisi Pamong Praja (Pol PP) Kabupaten Bantul melakukan inspekasi mendadak (sidak) di dua toko modern berjejaring yang sudah berdiri dan akan beroperasi. Dewan mensinyalir terdapat dalang dibalik pendirian dua toko modern yang belum mengantongi izin tersebut.
Advertisement
Anggota Komisi A DPRD Bantul, Sapta Sarosa menyampaikan pengelola kedua toko modern berjejaring tersebut diminta segera mengurus perizinan terlebih dahulu dan tidak diperbolehkan beroperasi selama belum memiliki izin. Lanjut Sapta hal itu guna mencegah terjadinya polemik dikemudian hari.
Sidak terhadap dua toko modern berjejaring yang baru akan berdiri kata Sapta juga sebagai respon terhadap beberapa polemik rencana pendirian toko modern berjejaring yang telah terjadi di Kecamatan Sewon, Kasihan serta adanya toko modern di Kecamatan Sedayu yang nekat beroperasi tanpa izin.
“Karena tidak ingin terjadi yang tidak diinginkan dan agar tidak terlihat semrawut. Khususnya yang di Bejen yang kami prihatinkan karena berdiri di dekat warung kelontong,” jelasnnya, Senin (31/10/2016)
Memanggil Pengelola Toko Modern Berjejaring
Sementara itu Kepala Bidang Penegakan Peraturan Daerah (Perda), Satpol PP Bantul, Anjar Arintaka mengatakan akan memanggil pengelola kedua toko modern tersebut.
“Tadi yang di Bejen itu belum buka, tapi kami masuk menemui sejumlah karyawan lalu kami titip surat panggilan hari Rabu untuk meminta konfirmasi mengenai perizinanya,” kata Anjar.
Anjar mengatakan kedua toko modern yang diketahui sudah siap beroperasi tersebut belum memiliki izin. Terkait dengan belum adanya izin yang dikantongi kedua toko modern tersebut Ajar belum dapat berkomentar, dia akan menunggu hasil konfirmasi pada Rabu mendatang.
“Ya nanti kami akan melihat konfirmasi dari mereka [kedua pengelola toko modern berjejaring]. Ya kalau belum berizin ya jangan buka,” tegasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Tidak Dapat Murid Baru, 10 SD di Gunungkidul Tak Langsung Ditutup
- Operasi Patuh Progo di Jogja Segera Dimulai, Ini Sasaran Pelanggaran yang Ditindak
- Baru Diluncurkan, Koperasi Desa Merah Putih Sinduadi Dapat Ratusan Pesanan Sembako
- DIY Bakal Bentuk Sekber Penyelenggara Haji-Umroh, Upayakan Direct Flight dari Jogja ke Makkah
- Sasar 2 Terminal di Gunungkidul, Kegiatan Jumat Bersih Jangan Hanya Seremonial Semata
Advertisement
Advertisement