Advertisement
PENCURIAN JOGJA : Ini Kebiasaan Maling Spesialis Subuh Sebelum Beraksi

Advertisement
Pencurian Jogja, pelaku memilih waktu subuh untuk beraksi
Harianjogja.com, JOGJA -- Petugas Unit Reskrim Polsek Kotagede, Jogja menangkap Wawan, 34, asal Wonosobo, Jawa Tengah, Rabu (4/10/2016) lalu. Tersangka dikenal sebagai pencuri beraksi dengan menyasar pemilik rumah yang sedang salat subuh. Bahkan, di salahsatu tempat kejadian perkara (TKP), tersangka sempat berpapasan dengan korban sesaat sebelum beraksi.
Advertisement
Kapolsek Kotagede Kompol Gunawan menjelaskan, dari hasil penyidikan, Wawan memang dikenal sebagai pencuri yang beraksi saat subuh. Salahsatu TKP di Kotagede, tepatnya di rumah Mujiyo, 47, Dusun Darakan, Kelurahan Prenggan, tersangka bahkan sempat berpapasan dengan korban yang akan berangkat ke masjid untuk menunaikan salat subuh. Setelah melihat korban bersama istrinya pergi ke masjid, Wawan langsung membobol rumah dan menguras barang berharga di dalamnya.
Peristiwa yang terjadi akhir Agustus 2016 itu, membuat korban menderita kerugian liontin emas, sejumlah ponsel, dua tas berisi surat berharga dan uang tunai Rp2,8 juta.
"Saat itu korban melihat, yang berpapasan itu memakai jaket biru. Dari keterangan tersebut kami menangkap tersangka," terang mantan Kapolsek Berbah, Sleman ini, Kamis (6/10/2016)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Rangers Pidie Aceh Meninggal Seusai Diamuk Gajah Liar, Konflik Gajah Harus Segera Diselesaikan
Advertisement

Cari Tempat Seru untuk Berkemah? Ini Rekomendasi Spot Camping di Gunungkidul
Advertisement
Berita Populer
- 800 Ribu Wisatawan Ditarget Mengunjungi DIY Selama Libur Natal dan Tahun Baru
- Ade Armando Ditantang Debat Ilmiah Soal Keistimewaan DIY
- Top 7 News Harianjogja.com Hari Ini, Kamis 7 Desember 2023: Fungsional Tol Jogja-Solo hingga Nilai Ekspor DIY
- Dispar DIY Siapkan Ini untuk Sambut Wisatawan Selama Libur Nataru
- Prabowo-Gibran Peroleh Amunisi Dukungan dari Relawan RKB DIY
Advertisement
Advertisement