Advertisement
3 Gunungan Dikirab dalam Nyadran Agung Desa Kaliagung

Advertisement
Sebanyak tiga gunungan dikirab dalam Nyadran Agung, dalam rangka Hari Jadi Ke-70 Desa Kaliagung, Sentolo, Sabtu (6/5/2017)
Harianjogja.com, KULONPROGO - Sebanyak tiga gunungan dikirab dalam Nyadran Agung, dalam rangka Hari Jadi Ke-70 Desa Kaliagung, Sentolo, Sabtu (6/5/2017).
Advertisement
Kepala Desa Kaliagung, Suwito mengungkapkan, pihak desa sengaja menggelar nyadran agung untuk memeringati hari jadi desa, sebagai bentuk upaya melestarikan budaya turun-temurun. Tujuannya, agar generasi penerus bisa melestarikan kesenian Jawa yang adiluhung.
Dalam kegiatan nyadran agung, tiga gunungan dikirab dan kemudian diperebutkan oleh ratusan warga. Tiga gunungan itu antara lain gunungan 1.000 apem, gunungan teh, dan gunungan hasil bumi.
"Apem merupakan gambaran rasa syukur kami kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena warga Kaliagung telah diberikan kesehatan, kelimpahan rezeki, dan suasana guyub rukun," terangnya, di sela kegiatan.
Sedangkan gunungan hasil bumi menjadi bukti, bahwa masyarakat Kaliagung makmur, dengan sayur dan buah yang melimpah. Mengambil tema Ayo Gumregah Nata Desa, diharapkan seluruh masyarakat Desa Kaliagung mampu turut terlibat dalam pembangunan desa.
Salah seorang warga, Suryati menuturkan, dirinya baru kali pertama ikut memperebutkan apem yang sebelumnya dikirab. Ia yang berhasil meraih dua buah apem ini berharapbisa mendapat berkah dan sukses selalu. Baik baginya dan Desa Kaliagung.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Ekspor Batu Bara Indonesia Terendah Selama 3 tahun Terakhir, Ini Penyebabnya
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Bus DAMRI di Jogja Hari Ini, Minggu 11 Mei 2025, Cek Lokasi Keberangkatannya
- Lokasi dan Jadwal SIM Keliling di Gunungkidul Selama Mei 2025
- Cuaca di Jogja Hari Ini Minggu 11 Mei Diprediksi Cerah, Saatnya Jalan-jalan
- Jangan Sampai Kelewatan, Cek Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo Selama Mei 2025
- Siap-siap, Jadwal Pemadaman Listrik Hari Ini di Sleman, Minggu 11 Mei 2025, Mulai Pukul 10.00 WIB
Advertisement