Advertisement

Adu Banteng dengan Mobil, Perempuan 21 Tahun Asal Kokap Tewas

Jalu Rahman Dewantara
Rabu, 08 Januari 2020 - 15:37 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Adu Banteng dengan Mobil, Perempuan 21 Tahun Asal Kokap Tewas Ilustrasi tabrakan. - Antara

Advertisement

Harianjogja.com, KOKAP - Seorang pengendara sepeda motor tewas seusai terlibat kecelakaan 'adu banteng' dengan sebuah mobil di jalan Ki Josuto, Dusun Ngulakan, Desa Hargorejo, Kapanewon Kokap, Selasa (7/1/2020) sekitar pukul 21.30 WIB.

Kepala Unit Kecelakaan Satuan Lalu Lintas Polres Kulonprogo, Iptu Agus Kusnendar mengungkapkan kronologi kecelakaan bermula dari motor Honda Vario bernomor polisi AB 5130 SL yang dikendarai Tri Wahyuni, 21, warga Dusun Tangkisan III, Desa Hargomulyo, Kokap, melaju dengan kecepatan tinggi dari arah timur ke barat.

Advertisement

Diduga kurang konsentrasi, sepeda motor tersebut menabrak Mobil Avanza bernomor polisi AA 9255 SB yang melaju dari arah berlawanan. Mobil itu disopiri Bartholomeus Ratsyanto, 65, warga Kecamatan Mertoyudan, Magelang, Jawa Tengah.

"Dugaan sementara karena kurang konsentrasi," kata Agus kepada wartawan, Rabu (8/1/2020) siang.

Kerasnya benturan membuat Tri Wahyuni terpental ke area persawahan yang berada tepat pinggir jalan. Warga sekitar yang melihat kejadian itu lantas melapor ke PMI dan kepolisian setempat. Tri kemudian dibawa ke RSUD Wates. Namun belakangan Tri dinyatakan meninggal dunia di lokasi kecelakaan.

"Dari hasil pemeriksaan tim dokter RSUD Wates korban mengalami pendarahan di hidung, mulut, patah kaki kanan dan betis," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja
Pemda DIY Perkuat Komitmen Antikorupsi

Pemda DIY Perkuat Komitmen Antikorupsi

Jogjapolitan | 11 hours ago

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Google Kembali Pecat Karyawan yang Protes Proyek Kerja Sama dengan Israel

News
| Jum'at, 19 April 2024, 07:57 WIB

Advertisement

alt

Sambut Lebaran 2024, Taman Pintar Tambah Wahana Baru

Wisata
| Minggu, 07 April 2024, 22:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement