Advertisement
Libur Panjang Berpotensi Tingkatkan Covid-19, Bagaimana Ketersediaan Kamar Isolasi di Jogja?

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA - Hingar bingar libur panjang telah lewat. Kini hal yang patut dikhawatirkan adalah kemungkinan adanya peningkatan kasus pasca libur panjang beserta antisipasinya penanganannya.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Jogja, Emma Rahmi menyebutkan hingga saat ini belum ada rencana penambahan kapasitas rumah sakit rujukan Covid-19 sebagai antisipasi kemungkinan adanya pelonjakan kasus pada libur panjang. "Belum ada rencana, insyaallah masih cukup," terangnya pada Kamis (5/11/2020).
Advertisement
Baca juga: Lagi, Dua Kasus Baru Covid-19 Berasal dari Girimulyo
Dijelaskan Emma di Kota saat ini ada tujuh rumah sakit rujukan Covid-19 yang siap menerima pasien. Dari keseluruhan jumlah tempat tidur bagi penderita Covid-19 di tujuh rumah sakit rujukan, saat ini total ada 120 tempat tidur. Berdasarkan data Rabu (3/11/2020) dari 120 tempat tidur, baru 55 tempat tidur yang digunakan atau setara 45 persen dari jumlah total tempat tidur bagi pasien Covid-19 di Kota Jogja.
Emma belum bisa melihat apakah ada kenaikan kasus yang dimungkinkan dari libur panjang atau dari lingkungan destinasi wisata. "Kita bisa lihatnya nanti, paling tidak seminggu lagi, semoga tidak terjadi [peningkatan kasus]," ungkapnya.
Sementara itu terkait kemungkinan diadakannya Rapid Diagnostic Test acak maupun uji swab acak yang mengambil sampel di destinasi wisata hingga saat ini belum ada perintah ke arah sana. "Belum tahu, tergantung kebijakan Satgas Covid-19 Kota Jogja," tandasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Polisi Tangkap Sejumlah Orang Mengaku Wartawan yang Memeras Warga
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Tidak Dapat Murid Baru, 10 SD di Gunungkidul Tak Langsung Ditutup
- Operasi Patuh Progo di Jogja Segera Dimulai, Ini Sasaran Pelanggaran yang Ditindak
- Baru Diluncurkan, Koperasi Desa Merah Putih Sinduadi Dapat Ratusan Pesanan Sembako
- DIY Bakal Bentuk Sekber Penyelenggara Haji-Umroh, Upayakan Direct Flight dari Jogja ke Makkah
- Sasar 2 Terminal di Gunungkidul, Kegiatan Jumat Bersih Jangan Hanya Seremonial Semata
Advertisement
Advertisement