Advertisement
Jogja Masih Berpotensi Diguyur Hujan Es

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Fenomena hujan es berpotensi masih terjadi di Jogja.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) meminta masyarakat DIY untuk mewaspadai cuaca ekstrem yang masih akan terjadi di wilayah DIY. Hujan es masih berpotensi terjadi di DIY sampai dengan bulan April mendatang.
Advertisement
“Potensi hujan es masih mungkin terjadi sampai bulan April, khususnya adi Sleman, Kota Yogyakarta dan Bantul,” kata Kepala Stasiun Klimatologi BMKG DIY Reni Kraningtyas, di sela-sela Sekolah Lapang Geofisika 2021 di Kulonprogo, Rabu (17/3/2021).
BMKG mencatat, hujan es sepanjang 2021 ini sudah terjadi lima kali. Daerah yang mengalami hujan es mengalami fluktuasi cuaca yang sangat tajam, dengan perbedaan melebihi 4,5 derajat Celcius. Kondisi ini menjadikan dinamika atmosfer di sekelilingnya mendukung terjadinya hujan es.
BACA JUGA: Tak Mau Beri Pendampingan Hukum, Ini Kata Sultan soal Pemeriksaan Pejabat Pemda oleh KPK
Sedangkan kelembaban udara di lapisan 700 milibar bisa diatas 60 persen. “Biasanya juga terjadi awan cumulonimbus yang cukup besar dan pertumbuhannya cukup tinggi hingga titik beku sehingga bisa mengakibatkan hujan es,” kata Reni.
Artikel ini telah tayang di yogya.inews.id dengan judul "Hujan ES Masih berpotensi Mengguyur DIY, Begini Penjelasan BMKG"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : iNews.id
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Prabowo Bertekad Indonesia Mampu Cadangkan 1 Juta Ton Jagung, Ini Langkahnya
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Prosesi Jalan Salib Jumat Agung di GKJ Gondokusuman Tampilkan Budaya Jawa
- Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Lempuyangan hingga Purwosari
- Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Jebres Solo hingga Tugu Jogja
- Jadwal KA Prameks Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, dari Stasiun Tugu Jogja hingga Kutoarjo Purworejo
- Jadwal dan Lokasi Layanan Perpanjangan SIM di Bantul, Sabtu 19 April 2025
Advertisement