Advertisement

Berkeliaran di Bantul Saat Malam Takbiran, Belasan Pemuda Ditangkap Polisi

Jumali
Selasa, 20 Juli 2021 - 14:47 WIB
Budi Cahyana
Berkeliaran di Bantul Saat Malam Takbiran, Belasan Pemuda Ditangkap Polisi Ilustrasi - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, BANTUL - Polres Bantul menangkap belasan pemuda yang masih berkeliaran dengan sepeda motor, saat malam takbir Iduladha 1442 H, Senin (19/7/2021). Para pemuda ini kemudian didata dan dibina agar tidak melakukan kegiatan yang sama di kemudian hari.

Kasubbag Humas Polres Bantul Iptu Sumaryata mengatakan belasan pemuda itu dirazia oleh petugas yang melakukan patroli dan gelar razia di Jalan Diponegoro Bantul. Selain tidak menggunakan helm, mereka juga tidak melengkapi sepeda motor dengan surat-surat dan memakai knalpot blombongan.

Advertisement

“Dari pelanggaran tersebut, kami lakukan penilangan sesuai pelanggarannya," kata Sumaryata, Selasa (20/7/2021).

Menurut Sumaryata, belasan pemuda dan barang bukti sepeda motor langsung digelandang ke Mapolres Bantul untuk didata dan dibina. Upaya penindakan, kata dia, diharapkan dapat menjadi efek jera kepada para pemuda agar tidak mengulangi perbuatannya.

"Jadi sepeda motor mereka kami sita. Saat mengambil sepeda motor, mereka harus menunjukkan surat-surat yang sah dan wajib mengganti knalpot standar dan melengkapi kelengkapan sepeda motor lainnya,” jelasnya.

Kepala Satpol PP Bantul Yulius Suharta mengatakan berdasarkan pantauannya di malam takbiran, tidak ada takbir keliling dan kegiatan yang menonjol lainnya. “Termasuk pagi [Selasa (20/7)] ini, pelaksanaan salat juga terkendali. Hanya ada beberapa masjid yang dalam pelaksanaan penyembelihan hewan kurban memunculkan kerumunan. Kami pun telah ingatkan,” ungkap Yulius.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Ribuan Tentara Angkatan Laut Amerika Serikat Ikuti Pelatihan di di Australia

News
| Jum'at, 29 Maret 2024, 20:57 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement