Advertisement

Promo November

Viral Suara Dentuman di Sleman, Begini Penjelasan Lanud Adisutjipto

Bernadheta Dian Saraswati, Sunartono
Rabu, 09 Maret 2022 - 15:27 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Viral Suara Dentuman di Sleman, Begini Penjelasan Lanud Adisutjipto Pesawat KT-1B Wong Bee dari Tim The Jupiters TNI AU terbang untuk berlatih aerobatik di atas Lapangan Udara Adisutjipto, Yogyakarta, Selasa (31/3/2015). Latihan tersebut sebagai persiapan untuk tampil pada peringatan HUT ke-69 TNI AU yang akan digelar pada 9 April 2015 di Jakarta. - ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA-Warganet ramai-ramai mengaitkan suara dentuman yang terdengar di Sleman sebagai aktivitas penerbangan. Hal itu karena suara dentuman terdengar bersamaan dengan suara pesawat yang melintas. 

"Warga jogja ada yg denger suara ledakan di langit gak? Barengan sama suara pesawat terbang," tulis salah satu akun Twitter bernama @bladsem. 

Advertisement

"Di perbatasan Magelang - Jogja suara ledakan kenceng banget dari atas langit, barengan sama pesawat," tulis @pnknayyra juga. 

Suara dentuman tersebut heboh dibicarakan di Twitter hingga kata "Sleman" banyak ditweet dan menjadi trending topic. 

Namun terkait informasi dentuman yang viral di medsos tersebut, Kapentak Lanud Adisutjipto Mayor Suprih Andryanto menyatakan suara dentuman tersebut bukan berasal dari aktivitas pesawat militer yang bertugas di Lanud Adisutjipto.

Baca juga: Sleman Trending Topic Gara-gara Dentuman, Warganet: Simulasi Perang, Mau ke Ukraina Kayaknya

"Bukan [dari kegiatan pesawat di Lanud Adisutjipto], kegiatan di Lanud Adisutjipto masih dalam berjalan normal sebagai satuan pendidikan yang mendidik calon penerbang TNI AU," katanya Rabu (8/4/2022).

Adapun suara dentumen dari udara atau lebih dikenal dengan Sonic Boom biasanya berasal dari pesawat tempur. Ia memastikan bahwa saat ini tidak ada kegiatan pesawat tempur di Lanud Adisutjipto.

"Di lanud Adisutjipto kan pesawatnya propeler atau baling-baling [pesawat latih]. Kalau untuk Sonic boom, yang bisa hanya pesawat tempur saja," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Indonesia Menuju Ibu Kota Budaya Dunia

Indonesia Menuju Ibu Kota Budaya Dunia

Jogjapolitan | 3 hours ago

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Ini Motifnya

News
| Minggu, 24 November 2024, 19:57 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement