Tarif Baru Masih Rendah, Driver Ojol Berharap pada Bansos Khusus Ojol
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA — Paguyuban Gojek Driver Jogja (Pagodja) menilai tarif baru yang dikeluarkan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) masih rendah jika dibanding kenaikan harga BBM. Pagodja berharap ada bantuan sosial (bansos) khusus ojek online (ojol).
Ketua Pagodjo Agus Sugito menyebut kenaikan harga BBM mencapai 30%, sedangkan kenaikan tarif ojol tak sebanding dengan itu. “Berarti kan kami terdampak sekali kenaikan harga BBM ini,” ujar dia, Kamis (8/9/2022).
Advertisement
Agus juga menilai kenaikan tarif ojol yang diberlakukan Kemenhub tidak tegas. “Ini sampai ada tiga surat Kemenhub soal tarif ojol yang baru kan berarti mereka plin-plan dan membingungkan kami,” ujarnya.
Diketahui, Kemenhub sebelumnya menelurkan Keputusan Menteri Perhubungan No.KP/580/2022 tentang Perubahan atas Keputusan Menteri Perhubungan No.KP//2022, tentang Pedoman Perhitungan Biaya Jasa Penggunaan Sepeda Motor yang digunakan untuk kepentingan Masyarakat yang dilakukan dengan Aplikasi.
“Tetapi kemarin mengeluarkan kebijakan baru lagi, yang menyatakan bahwa penyesuaian tarif jasa aplikasi pelaksanaan paling lambat 3 hari sejak Rabu, [7/9/2022], artinya pelaksanaan penyesuaian tarif jasa aplikasi kembali ditunda, mundur sehari yakni 10 September 2022, padahal BBM sudah naik dari minggu lalu," jelas Agus.
BACA JUGA: BBM Naik, Upah Buruh Jogja Diminta Naik Minimal 25%
Dalam aturan baru ada penurunan tarif dari yang ditetapkan sebelumnya. “Biaya jasa minimal sebelumnya untuk Zona I yang DIY termasuk di dalamnya sebesar Rp9.250–Rp11.500, jadi Rp8.000-Rp10.000,” ujar Agus.
Kebijakan tarif baru tersebut, menurut Agus, merugikan ojol. “Maka kami juga berharap ada bansos khusus buat kami, entah subsidi di SPBU atau BLT kami serahkan ke pemerintah, karena memang kami sangat terdampak,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Lima Truk Dam Asal Jogja Buang Sampah ke Saptosari Gunungkidul, Sopir Diamankan Polisi
- Catat! Malam Jumat Kliwon Pekan Depan Ada Sendratari Sang Ratu di Parangkusumo
- 124 Warga Sidomulyo Sleman Terima Ganti Rugi Tol Jogja-Solo Seksi 3 Sebesar Rp53 Miliar
- Tok! Eks Dirut PT Tarumartani Divonis 8 Tahun Penjara atas Dugaan Korupsi Rp8,7 Miliar
- 500 Kiai dan Nyai Sebut Harda-Danang sebagai Pilihan Tepat untuk Sleman Baru
Advertisement
Advertisement