Advertisement

6 Tahun, KAMAJAYA Scholarship Salurkan Beasiswa Rp2,7 Miliar

Lugas Subarkah
Sabtu, 12 Agustus 2023 - 15:17 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
6 Tahun, KAMAJAYA Scholarship Salurkan Beasiswa Rp2,7 Miliar Wakil Rektor III bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerja Sama UAJY, Yosef Daryanto, memberi sambutan dalam Laporan Tahunan Yayasan Bakti KAMAJAYA Indonesia T.A. 2022/2023, di auditorium UAJY, Sabtu (12/8/2023) - Harian Jogja/Lugas Subarkah

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Yayasan Bakti KAMAJAYA Indonesia menggelar laporan tahunan T.A. 2022/2023 sekaligus memperingati Ulang Tahun KAMAJAYA Scholarship, Sabtu (12/8/2023). Selama enam tahun, KAMAJAYA Scholarship telah menyalurkan beasiswa Rp2,7 miliar.

Konseptor KAMAJAYA Scholarship, Hadisantono, mengatakan program beasiswa ini tujuannya semata-mata untuk menyelamatkan mahasiswa yang terancam putus kuliah tanpa memperhatikan nilai akademik merupakan sebuah terobosan yang berani.

Advertisement

"Melalui KAMAJAYA Scholarship inilah setiap mahasiswa yang memiliki berbagai latar belakang serta kemampuan berbeda dapat memperoleh kesempatan berharga untuk menyelesaikan pendidikan sarjananya dengan dibiayai KAMAJAYA," katanya.

KAMAJAYA Scholarship merupakan sebuah program beasiswa yang bermula dari adanya keprihatinan terhadap anak-anak yang berasal dari keluarga tidak mampu. KAMAJAYA Scholarship mulai berkarya sejak tanggal 31 Juli 2017, mencetuskan program beasiswa yang secara nirlaba dan formal melanjutkan karya-karya pelayanan kepada masyarakat dan orang-orang yang membutuhkan pertolongan.

Baca juga: Jokowi Bakal Pimpin 12 Pertemuan di KTT Asean September 2023

Memasuki tahun keenam dalam melayani mahasiswa, KAMAJAYA Scholarship telah mengeluarkan anggaran sebanyak Rp2,7 miliar untuk memberikan beasiswa kepada 128 mahasiswa, yang mana diantaranya telah lulus sebanyak 64 mahasiswa menjadi sarjana dari berbagai jurusan UAJY.

Wakil Rektor III bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerja Sama Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY), Yosef Daryanto, mengatakan melalui beasiswa ini banyak mahasiswa yang bisa merasakan bantuan untuk menempuh pendidikan. "Sebagian sudah lulus, sebagian masih ada yang menempuh pendidikan di sini, dan sebagian baru akan mulai," katanya.

Ia berharap kerjasama terus berkembang antara KAMAJAYA Scholarship dengan UAJY untuk dapat terus membantu akses pendidikan bagi masyarakat yang membutuhkan. "Kita harapkan semakin lama semakin besar, semakin banyak alumni yang terlibat," ungkapnya.

Salah seorang mahasiswa penerima beasiswa KAMAJAYA, Patricia Devita Samara, mengaku bahwa dapat melanjutkan kuliah dan menyelesaikannya dengan tepat waktu semata-mata karena berkat Tuhan yang disalurkan melalui tangan orang-orang baik. "Khususnya melalui KAMAJAYA Scholarship ini," ungkapnya.

KAMAJAYA Scholarship yang merupakan program beasiswa dari Alumni UAJY tak hanya memberikan bantuan untuk biaya SPP, tetapi juga biaya lain yang menunjang kebutuhan kuliah mahasiswa, diantaranya adalah biaya KKN, biaya wisuda, biaya buku, biaya kerja praktek dan penelitian, biaya laptop, bahkan biaya hidup dan tempat tinggal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Lowongan Menjadi Abdi Negara di 2023

Lowongan Menjadi Abdi Negara di 2023

Jogjapolitan | 3 hours ago

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

28 Perusahaan Segera Mengantre di Bursa, Mayoritas Sektor Konsumer Nonsiklikal

News
| Sabtu, 23 September 2023, 23:57 WIB

Advertisement

alt

Destinasi Unik, Kuil Buddha Ini Dibangun dengan Jutaan Botol Bir

Wisata
| Sabtu, 23 September 2023, 20:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement