Advertisement

Promo November

Bekas Gudang Tembakau Sorogedug Prambanan Terbakar, Begini Kronologi Kejadiannya

Abdul Hamied Razak
Sabtu, 30 September 2023 - 16:37 WIB
Abdul Hamied Razak
Bekas Gudang Tembakau Sorogedug Prambanan Terbakar, Begini Kronologi Kejadiannya Bekas gudang tembakau Sorogedug di Madurejo, Prambanan, Sleman terbakar pada Sabtu (30/9 - 2023) siang.

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Bekas gudang tembakau Sorogedug di Madurejo, Prambanan, Sleman terbakar pada Sabtu (30/9/2023) siang. Meski tidak ada korban jiwa dari peristiwa ini, penyebab kebakaran masih diselidiki.

Kebakaran yang menghanguskan atap bekas gudang tembakau Sorodedug ini mendapat perhatian publik. Pasalnya, kobaran api yang melalap bangunan tersebut disertai angin kencang sehingga dikhawatirkan api merembet ke permukiman penduduk sekitar.

Advertisement

BACA JUGA: BREAKING NEWS: Gudang Pengolah Tembakau Sorogedug Prambanan Terbakar

Saat ini, kobaran api sudah berhasil dipadamkan oleh petugas. Meskipun tidak ada korban jiwa dari peristiwa tersebut, petugas terus menyelidiki penyebab kebakaran.

Kronologi Terjadinya Kebakaran

Berdasarkan laporan Petugas Assessment Tambang Pangestu Birawa dan Yoga Pamungkas, peristiwa kebakaran bermula saat salah seorang petugas, Eko Haryadi (45) membakar kertas bekas tutup jamur di dalam gudang sekitar pukul 11.00 WIB. Eko memastikan api sudah mati kemudian beristirahat sampai pukul 12.30 WIB.

Sekitar Pukul 12.30 WIB, Eko kembali beraktifitas. Ia kembali ke dalam gudang dan melihat tumpukan bambu di dalam gudang terbakar. Kobaran api merembet sampai ke atap gudang, kemudian Eko memanggil warga sekitar untuk membantu memadamkan api. 

Api dengan cepat membakar atap dan ruangan bekas gudang tembakau itu. Ada dua gudang yang terbakar. Gudang 1 seluas 100x70 meter dan Gudang 2 seluas 40x15 meter ikut ludes terbakar. Gudang tersebut selama ini dikelola oleh PT. Perkebunan Nusantara (Persero)/PTPN. 

Pemadaman Api melibatkan sejumlah sektor. Mulai dari Damkar Sleman 2 armada, Damkar Bantul 2 armada Damkar UGM 1 armada Damkar Kota 1 armada dan Tanki Air 2 Armada di bantu warga setempat. 

"Secara kronologi yang dilaporkan seperti itu oleh teman-tenan yang assesment di lapangan. Saksi bakar sampah, memastikan api mati kemudian istirahat. Tahu-tahu terjadi kebakaran," kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Sleman, Bambang Kuntoro

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan

News
| Jum'at, 22 November 2024, 16:17 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement