Advertisement
Investasi Masuk Kulonprogo Semester I Capai Rp201,4 Miliar, UMKM Sumbang Rp51,2 Miliar

Advertisement
Harianjogja.com, KULONPROGO--Lonjakan investasi yang masuk ke Bumi Binangun terjadi pada Triwulan II, yang pada Triwulan I saat Januari-Maret modal masuk hanya Rp34,5 miliar. Kini pada Semester I sudah tercapai Rp201,4 miliar yang artinya selama Triwulan 2 yang terjadi pada April-Juni investasi yang masuk sebanyak Rp166,9 miliar.
Salah satu sektor yang menyumbang masuknya investasi di Kulonprogo ini adalah UMKM sebesar Rp51,2 miliar yang baru tercatat pada Semester I atau Triwulan II ini. Capaian investasi ini membuat Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kulonprogo optimis dapat mencapai target investasinya.
Penata Kelola Penanaman Modal Ahli Muda DPMPTSP Kulonprogo, Uswatun Khasanah menjelaskan pada Rabu (7/8/2024) bahwa sumbangan terbesar dari capaian investasi semester ini diberikan oleh modal dalam negeri sebesar Rp180 miliar. Pada Triwulan II investasi dalam negeri sebesar Rp161,9 miliar.
Uswatun menyebut penanaman modal dalam negeri terbesar datang dari sektor pariwisata. "Khususnya industri perhotelan dan restoran yang terus berkembang di Kulonprogo," katanya.
BACA JUGA: Promosikan Aerotropolis, Investasi Triwulan 1 Kulonprogo Baru Mencapai Rp34,5 Miliar
Advertisement
Sementara penanaman modal asing, jelas Uswatun, pada Semester I ini sebesar Rp21,4 miliar. "Kalau investasi asing yang masuk kebanyakan dari sektor industri manufaktur," ujarnya.
Realisasi investasi bernilai ratusan miliar ini, lanjut Uswatun, meliputi modal awal pengembangan usaha, penyerapan tenaga kerja, hingga pelengkapan dan peningkatan kapasitas industri yang ada. Data tersebut diterima DPMPTSP dari setiap perusahaan yang mengucurkan investasi di Kulonprogo.
Sementara itu Kepala DPMPTSP Kulonprogo, R. Heriyanto menjelaskan sektor UMKM yang menanamkan modal di Kulonprogo trennya meningkat tiap tahun. Tren meningkatnya investasi UMKM ini disebabkan makin terbukanya persaingan dan meningkatnya kuantitas dan kualitas produk lokal Bumi Binangun.
Heriyanto menerangkan UMKM di Kulonprogo yang pada Semester I banyak menyumbang investasi ini adalah sektor perdagangan dan jasa. "Meningkatnya iklim investasi UMKM ini kami harapkan dapat meningkatkan kelas bisnis mereka jadi non-UMKM, berbagai langkah juga sudah diberikan agar UMKM ini terus berkembang dan meningkat di Kulonprogo," tandasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

KAI Catat 16,2 Juta Pemudik Gunakan Kereta Api Selama Angkutan Lebaran
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Simak Jadwal KRL Jogja Solo Selama Libur Lebaran, Berlaku hingga 13 April 2025
- Rute dan Jadwal Bus Trans Jogja ke Tempat-Tempat Wisata
- Khusus Libur Lebaran hingga 13 April 2025, Berikut Jadwal KRL Solo Jogja dari Stasiun Palur Sampai Tugu Jogja
- Hanya Khusus Libur Lebaran 2025, Berikut Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo PP
- Hanya Rp11.600, Berikut Jadwal Angkutan Shuttle Rute Malioboro-Parangtritis
Advertisement
Advertisement