Advertisement
Ketua DPC, Walikota Terpilih, Ketua DPRD & Ketua Fraksi Kompak Hadiri HUT PDI Perjuangan ke 52 di Kota Jogja
Advertisement
JAGJA—DPC PDI Perjuangan Kota Yogyakarta memperingati HUT ke-52 PDI Perjuangan dengan sederhana di kantor partai berlambang banteng moncong putih di Baciro Yogyakarta dengan syukuran potong tumpeng setelah secara bersama sama mendengarkan pidato Ketua Umum Ibu Megawati Soekarnoputri.
Eko Suwanto, Ketua DPC PDI Perjuangan menyatakan peringatan HUT ke-52 PDI Perjuangan di tahun 2025 memiliki makna penting bagi partai dalam perjuangan membawa kesejahteraan dan kebahagiaan untuk rakyat. Ada pemandangan yang berbeda dengan HUT tahun 2024.
Advertisement
HUT PDI Perjuangan tahun 2025 ini lebih meriah meskipun diselenggarakan secara sederhana. Setelah memenangi Pileg dan Pilkada, peringatan HUT Partai di Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Jogja dihadiri Ketua DPC Eko Suwanto, Walikota Terpilih Hasto Wardoyo, Ketua DPRD Wisnu Sabdono Putra & Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Yogyakarta. Juga tampak Anggota Fraksi, PAC serta Satgas PDI Perjuangan.
"Rasa syukur kita sampaikan. Apalagi momen ulang tahun, kita dapat berikan hadiah kemenangan menempatkan kader pdi perjuangan yaitu dokter Hasto Wardoyo dan Wawan Harmawan sebagai Walikota dan Wakil Walikota Yogyakarta yang baru saja ditetapkan KPU untuk memimpin Yogyakarta periode 2025-2030, selain itu ada saudara Wisnu Sabdono Putro sebagai Ketua DPRD Yogyakarta dan mbak Darini sebagai Ketua Fraksi PDI Perjuangan di DPRD Kota Yogyakarta. 3 Pilar Partai sempurna kita dapatkan di HUT PDI Perjuangan ke 52. 3 Pilar Partai dari unsur Struktur Partai, kader yang tugas di eksekutif dan legislatif akan menyatu dalam nafas dan hati rakyat. Berjuang bersama wujudkan kesejahteraan rakyat Jogja," kata Eko Suwanto, Ketua DPC PDI Perjuangan Yogyakarta, Jumat, 10/1/2024.
Eko Suwanto menambahkan DPC PDI Perjuangan Yogyakarta bersama seluruh pengurus dan kader juang bertekad menjalankan kepercayaan rakyat.
"Lengkap sudah tiga pilar, maka dengan peringatan ke -52 PDI Perjuangan kita kuatkan tekad berjuang wujudkan kesejahteraan rakyat dan berjuang mendapatkan jumlah kursi legislatif naik, menang pilkada, menang pileg dan pilpres yang akan datang," kata Eko Suwanto, Ketua DPC PDI Perjuangan Yogyakarta.
Dokter Hasto Wardoyo, Walikota Yogyakarta terpilih sebelum memotong tumpeng menyatakan pentingnya terus berjuang untuk membesarkan partai bukan pribadi-pribadi dan menjalankan seluruh arahan Ketua Umum PDI Perjuangan Ibu Hj Megawati Soekarnoputri dalam melaksanakan kepercayaan rakyat.
Semua kader diajak terus bergerak dan berjuang tanpa henti dengan modal rasa percaya rakyat.
"Kita bersyukur, PDI Perjuangan berulang tahun yang ke-52, secara bersama sudah mendengarkan arahan Ketua Umum, Ibu Megawati Soekarnoputri. Banyak berkah, amugerah yang diberikan Allah SWT kepada DPC PDI Perjuangan Kota Yogyakarta. Salah satunya kepada saya dan Mas Wawan diberikan amanah untuk berjuang melayani masyarkat kota Yogyakarta. Dirgahayu, sukses untuk kita semua di Yogyakarta, membesarkan partai bukan untuk pribadi," kata Hasto Wardoyo, Walikota Yogyakarta terpilih. (***)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Langgar Dokumen Keimigrasian, 211 WNi Dipulangkan dari Arab Saudi
Advertisement
Asyiknya Camping di Pantai, Ini 2 Pantai yang Jadi Lokasi Favorit Camping Saat Malam Tahun Baru di Gunungkidul
Advertisement
Berita Populer
- PPJI Bantul Minta Dilibatkan dalam Penyerapan Anggaran Makan dan Minum OPD
- Kasus PMK Naik Lebih Awal, Kementan Bentuk Satgas PMK Nasional
- Sejumlah Pengusaha Katering di Bantul Nyaris Tertipu Modus Makan Bergizi Gratis
- Pikap Seruduk Sepeda Motor di Depan Pasar Mangiran, Tak Ada Korban Jiwa
- Anggota Diduga Aniaya Warga Semarang hingga Meninggal, Begini Respons Polresta Jogja
Advertisement
Advertisement