Advertisement
Starting Lineup Persib Bandung Vs PSS Sleman Sleman, Tanpa Riko Super Elja Turunkan Cirino

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Laga pekan ke-30 BRI Liga 1-2024/2025 antara Persib kontra PSS Sleman akan tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Menghadapi Maung Bandung yang haus akan poin untuk memantabkan posisi pimpinan klasemen, PSS SLEMAN Sleman yang datang sebagai tim tamu datang dengan skuat yang tak lengkap.
Advertisement
Di lini belakang, karena cederanya Cleberson, Fachruddin, Figo dan Abduh, Huistra memasang Kevin Gomes, Dias dan Ifan Nanda. Nama Jayus kemungkinan juga akan dipasang di posisi bek mengingat minimnya pemain yang tersedia di posisi ini. Keempatnya harus membendung serangan-serangan Maung Bandung yang akan diciptakan oleh Beckham Putra hingga Ciro Alves.
Lini tengah PSS Sleman juga tak bisa dibilang lengkap. Hilangnya Betinho, membuat Huistra menurunkan Paulo Sitanggang yang belakangan ini jarang mengisi starter PSS Sleman. Di tengah Paulo Sitanggang akan bermain dengan gelandang bertahan Wahyudi Hamisi dan gelandang serang tumpuan PSS Sleman Vico Duarte.
Sementara di lini serang, PSS Sleman tak bisa diperkuat winger atraktifnya yakni Riko Simanjuntak. Riko terkena hukuman akumulasi kartu. Untungnya Nicolao Cardoso yang sebelumnya absen karena cedera bisa diturunkan sebagai starter. Nico kemungkinan akan dipasang di sisi kiri sementara Dominikus Dion akan dimainkan ke sisi kanan.
Ujung tombak PSS Sleman nampaknya akan kembali dipasrahkan kepada Marcelo Cirino. Nama top scorer PSS Sleman, Gustavo Tocantins kembali tak dimainkan sebagai starter. Gustavo masih duduk dibangku cadangan.
Di sisi lain potensi Cirino yang kemungkinan dipasang sebagai ujung tombak bisa saja digeser ke kanan. Sementara Vico yang semula menempati posisi gelandang serang akan dimainkan lebih maju ke depan dengan Dion yang berada di belakangnya.
Dalam Pre Match Press Conference, Pelatih Kepala PSS Sleman, Pieter Huistra mengakui laga ini memang penting bagi kedua tim. Pertandingan ini mempertemukan dua tim dengan misi yang berbeda.
"Besok laga penting buat kedua tim, saya pikir. Persib untuk menjuarai liga dan kami berjuang keluar dari zona degradasi. Tantangan dan energi yang berbeda," kata Huistra dalam Pre Match Press Conference, Jumat (25/4/2025).
Meski kurang diunggulkan secara statistik, PSS Sleman datang dengan perkembangan. PSS Sleman kata Huistra telah mengalami banyak perkembangan dan akan membuktikan perkembangan itu saat laga kontra Persib.
"Tim saya perlahan berkembang, jadi lebih baik dan lebih baik lagi dan besok kami akan membuktikannya," ujarnya.
BACA JUGA: Melawan Persib Bandung, Suporter PSS Sleman Dilarang Datang ke Stadion GBLA
"Kami punya lima laga sisa, kami harus memberikan yang terbaik untuk meraih poin dan besok adalah kesempatan yang bagus," lanjut Huistra.
Namun upaya PSS Sleman untuk mencuri poin dari Persib akan tidak mudah karena Super Elja datang ke kandang Maung Bandung dengan situasi pemain yang tak lengkap.
"Beberapa pemain penting kami bakal absen. Jadi itu cukup menjadi tantangan bagi kami apalagi kami akan melawan nomor satu klasemen," ungkapnya.
"Tapi kami akan bermain dengan penuh motivasi, apalagi kami bermain away dan itu yang terpenting buat kami," imbuh Huistra.
Motivasi tinggi juga disampaikan gelandang PSS Sleman, Wahyudi Hamisi. Menghadapi tim pemimpin klasemen justru menjadi motivasi tersendiri bagi Hamisi dan tim.
"Persib adalah salah satu tim terkuat di liga saat ini, soalnya mereka berada di puncak klasemen sementara dan itu menjadi motivasi bagi kami untuk bermain baik dan insyaallah kami bisa mencuri poin besok," tegasnya.
Hamisi menambahkan bila timnya punya motivasi keluar dari degradasi. Tim lanjut Hamisi akan berjuang untuk bisa bertahan di Liga 1.
Susunan Pemain Persib vs PSS Sleman
PS Persib Bandung (4-3-3)
Mendoza; Kuipers, Franca, Kakang, Edo; Tyronne, Mateo, Klok; Beckham, Ciro, Ryan
Pelatih: Bojan Hodak
PSS Sleman (4-5-1)
Alan; Kevin, Ifan, Dias, Jayus; Hamisi, Paulo, Dion, Vico, Nicolao; Cirino
Pelatih: Pieter Huistra
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KRL Solo Jogja Hari Ini, Sabtu 26 April 2025, Berangkat dari Stasiun Palur hingga Tugu Jogja
- Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Sabtu 26 April 2025, Naik dari Stasiun Tugu Jogja Turun di Palur
- Jadwal KA Prameks Hari Ini, Sabtu 26 April 2025, dari Stasiun Tugu Jogja hingga Kutoarjo Purworejo
- Jadwal SIM Keliling di Jogja Setiap Sabtu Pukul 19.00-21.00 WIB di Alun-alun Kidul Jogja
- Jadwal KA Bandara Jogja Terbaru Hari Ini, Sabtu 26 April 2025, Naik dari Stasiun Tugu Jogja hingga YIA
Advertisement
Advertisement