Advertisement
Kota Jogja Rawan Banjir, 26 EWS Diaktifkan di 3 Sungai
Ilustrasi banjir. / Freepik
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Jogja memetakan banjir sebagai salah satu potensi kejadian kebencanaan di Kota Jogja jelang musim penghujan. Untuk mengantisipasi potensi bencana tersebut, BPBD Kota Jogja menyiapkan puluhan Early Warning System (EWS) untuk mewaspadai bencana banjir.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Jogja, Nur Hidayat menuturkan hampir seluruh kemantren di Kota Jogja menjadi jalur lintasan sungai. Oleh karena itu, kemantren tersebut memiliki potensi atau rawan terjadinya bencana banjir.
Advertisement
BACA JUGA: Dokter Abal-abal Praktik di Sedayu Ditangkap, Tipu Pasien Rp538 Juta
“Semua kemantren [di Kota Jogja], kecuali Kemantren Kraton yang masyarakatnya tinggal di daerah bencana [banjir],” ujarnya dalam Jumpa Pers Kesiapsiagaan Hadapi Musim Penghujan di Balai Kota Jogja, pada Kamis (18/9/2025).
Pihaknya telah mengaktifkan 26 unit EWS yang ada di tiga sungai yang melintas di Kota Jogja. EWS tersebut dinilai telah mencukupi kebutuhan di Kota Jogja. Puluhan EWS tersebut pun ditempatkan di titik rawan banjir.
Selain itu, ia meminta masyarakat membersihkan selokan dan saluran air di masing-masing wilayah. Menurutnya, pembersihan selokan tersebut dapat memperlancar arus air ketika terjadi hujan, sehingga hal tersebut dapat mengantisipasi genangan air atau bahkan banjir.
BACA JUGA: Bareskrim Gelar Mediasi Ridwan Kamil dan Lisa Mariana
Pihaknya pun telah menyiapkan kesiapsiagaan menghadapi bencana di setiap kampung melalui Kampung Tanggap Bencana (KTB). Saat ini telah ada 169 kampung yang merupakan KTB di Kota Jogja.
Di kampung tersebut, petugas telah memberikan edukasi kepada masyarakat terkait risiko bencana dan upaya untuk menghadapi bencana tersebut. "Selain itu, ada pula peralatan untuk mengevaluasi ketika terjadi kejadian kebencanaan," katanya.
Setiap rukun warga (RW) pun telah memiliki jalur untuk mengevakuasi korban ketika terjadi bencana. Titik-titik evakuasi juga telah disediakan di beberapa wilayah. Ia berharap agar kesiapsiagaan yang dilakukan Pemkot Jogja maupun masyarakat dapat mengantisipasi banjir selama musim hujan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Dasco Kunjungi Pabrik Michelin Cikarang Bahas Isu PHK Massal
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Satu Jabatan Pimpinan Tinggi di Bantul Belum Dilantik
- Perangkat Kalurahan dan Swasta Paling Banyak Disidang di Tipikor Jogja
- DPUPKP Bantul Petakan Titik Genangan dan Talut Rawan Longsor
- Terlalu Mahal, Tarif Sewa Joglo Taman Budaya Gunungkidul Dikaji Ulang
- BPBD Gunungkidul Tetapkan Status Siaga Darurat Bencana
Advertisement
Advertisement




