Advertisement

Kepadatan Lalu Lintas di Jogja Tidak Merata, Macet Terjadi di Kawasan Belanja dan Wisata

Abdul Hamied Razak
Senin, 11 Juni 2018 - 05:17 WIB
Nina Atmasari
Kepadatan Lalu Lintas di Jogja Tidak Merata, Macet Terjadi di Kawasan Belanja dan Wisata Ilustrasi. - Solopos/Nicolous Irawan

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA- Kendaraan yang masuk ke dalam maupun ke luar Jogja masih fluktuatif selama musim mudik Lebaran tahun ini. Pada Minggu (10/6/2018) kendaraan yang masuk ke Kota Jogja tidak sepadat sebelumnya. Hanya saja beberapa ruas jalan padat, namun tidak sedikit yang lengang.

Berdasarkan pantauan Harianjogja.com, Minggu (10/6/2018) siang beberapa ruas jalan yang biasanya macet tampak lengang. Ini terlihat di Jalan AM Sangaji, Jalan Jendral Sudirman, Jalan Diponegoro, dan Jalan Mangkubumi.

Advertisement

Beberapa ruas jalan yang padat dengan kendaraan bermotor terlihat di ruas jalan Laksda Adisucipto, Jalan Abu Bakar Ali, Jalan Mataram, Jalan Ahmad Dahlan, Jalan Panembahan Senopati, dan Jalan Sultan Agung. Umumnya kendaraan menuju pusat wisata dan perbelanjaan.

Kepala Bidang Lalu lintas Dishub Jogja Golkari Made Yulianto menjelaskan ruas jalan yang macet masih terlihat di pusat-pusat perbelanjaan dan wisata. Dishub juga memasang rambu-rambu petunjuk tambahan terutama rambu menuju jalan alternatif.

"Kami lakukan rekayasa lalu lintas dan lampu Apill untuk mengurangi kepadatan. Termasuk memasang pagar pembatas di beberapa ruas jalan," katanya.    

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Patahan Pemicu Gempa Membentang dari Jawa Tengah hingga Jawa Timur, BRIN: Di Dekat Kota-Kota Besar

News
| Kamis, 28 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement