Advertisement
Lima Orang Mendaftar Sebagai Relawan Pengawas Pemilu

Advertisement
Harianjogja.com, KULONPROGO - Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Kulonprogo mengaku antusias melaksanakan program Bawaslu RI untuk mengadakan gerakan sejuta relawan pengawas pemilu. Namun, hingga saat ini mereka baru menerima 5 orang relawan untuk program pengawasan tersebut.
Ketua Panwaslu Kabupaten Kulonprogo, Pujarasa Satuhu mengatakan pihaknya siap menyukseskan program dari Bawaslu pusat.
Advertisement
Untuku itu, panwaslu mengaku sudah melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar turut berperan serta melakukan pengawasan pemilu melalui gerakan sejuta relawan pengawas pemilu.
"Kami sudah lakukan sosialisasi baik ke sekolah, perguruan tinggi atau ke tokoh-tokoh masyarakat," katanya, Minggu (2/2/2014).
Dia berpendapat, jika program ini sangat bagus, demi pelaksanaan pemilu yang lebih baik lagi. Hanya, kata dia, pihaknya juga masih bingung apabila antusias masyarakat yang tinggi, sehingga ia mengaku khawatir jika relawan yang mendaftar ke panwas jadi membludak.
"Untungnya sampai saat ini baru 5 orang. Saya bingungnya kalau masyarakat yg daftar banyak. Untuk itu, saya masih menunggu instruksi dari Bawaslu," kata dia.
Dia menambahkan, pihaknya juga belum begitu paham, apakah nantinya semua calon relawan yang mendaftar akan diterima atau harus melalui proses seleksi. Namun, secara terbuka ia akan menerima dengan tangan terbuka kepada setiap masyarakat yang ingin berpartisipasi menjadi sejuta relawan pengawas pemilu.
"Itu kan masalah teknis saja, dan kami tetap akan menerima setiap orang yang ingin mendaftar jadi relawan, sambil menunggu formula dari pusat, apakah semua calon akan diterima atau harus lewat proses seleksi," jelas dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Begini Cara Masuk Gratis ke Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko Khusus Bulan Juli 2025
Advertisement
Berita Populer
- Prakiraan Cuaca Hari Ini, Hanya Gunungkidul yang Tidak Turun Hujan
- Gempa Bumi Magnitudo 4,0 Guncang Jogja Jumat Pagi Ini, Dirasakan hingga Wonogiri dan Pacitan
- Jadwal DAMRI Jogja ke Semarang Hari Ini, Jumat 11 Juli 2025
- Jadwal Bus Sinar Jaya, Jumat 11 Juli 2025 (Malioboro Jogja-Pantai Parangtritis Bantul dan Pantai Baron Gunungkidul)
- Kemendagri Terbitkan Izin Pelantikan JPT Pratama di Lingkup Kabupaten Sleman
Advertisement
Advertisement