Advertisement
PEMKAB BANTUL : Hotel Berbintang Dibangun, Ini Syarat Kompensasi
Advertisement
Pemkab Bantul melakukan penataan Parangtritis.
Harianjogja.com, BANTUL- Bupati Bantul Suharsono memastikan bakal menggusur warga kawasan Pantai Parangtritis dan Parangkusumo yang tidak mempunyai sertifikat hak milik, menyusul rencana pembangunan di wilayah ini.
Advertisement
Ditambahkannya, kebijakan dalam waktu dekat di pesisir selatan yaitu membangun hotel berbintang. Ia masih berkoordinasi dengan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X apakah hotel tersebut cocok dibangun di lahan Sultan Ground atau menggunakan tanah milik warga.
Apabila pembangunan hotel mengenai lahan warga yang telah bersertifikat, pemerintah akan bertanggungjawab memberikan kompensasi. Pemerintah kata dia bahkan dapat memfasilitasi warga setempat yang mempunyai hak milik untuk membuka usaha.
“Misalnya yang mau buka kios, mari didaftar agar difasilitasi pembangunan kiosnya,” lanjutnya lagi.
Rencana pemerintah membangun kawasan pesisir sebelumnya mendapat kritikan dari Aliansi Rakyat Menolak Penggusuran (ARMP). Koordinator ARMP Watin mengatakan, warga tak melarang hotel berbintang dibangun di Parangtritis asal tidak menggusur permukiman warga saat ini.
Menurut Watin terdapat ratusan warga yang telah berpuluh tahun tinggal di kawasan Parangtritis dan Parangkusumo baik yang telah mengantongi sertifikat hak milik maupun tidak.
“Kalau sampai menggusur warga itu yang kami tolak, kalau mau dibangun hotel silakan,” tegas Watin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Jaksa Umumkan Tersangka Baru dalam Kasus Perampokan Museum Louvre
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Kisah Pemuda, Lestarikan Budaya serta Berbisnis Lewat Bregada Rakyat
- Pencurian di SD Negeri Ciren Bantul, Pelaku Gasak Peralatan Elektronik
- Kasus Influenza di Jogja Naik, Wali Kota Imbau Warga Jaga Kesehatan
- Main Malam Ini, PSS Sleman Ubah Formasi Hadapi Persipura
- Pemkab Sleman Perkuat SDM Lewat Program Beasiswa Pendidikan
Advertisement
Advertisement



