Advertisement
MASYARAKAT EKONOMI ASEAN : Kereta Api Hubungkan Negara di Asteng

Advertisement
Masyarakat Ekonomi Asean dipererat dengan moda kereta api.
Harianjogja.com, SLEMAN -- ASEAN Railways CEOs' Conference (ARCEO) ke-38 digelar di DIY pada 18-20 Oktober 2016. Agenda besar yang dibahas yanki konektivitas antar negara di Asia Tenggara melalui moda transportasi kereta api (KA) untuk menjawab tantangan era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA).
Advertisement
Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero) Edi Sukmoro mengungkapkan dalam konferensi ini akan dibahas berbagai aspek teknis, operasi, marketing, pelayanan, teknologi, dan perkembangan Perkeretaapian di ASEAN.
"Selain itu, konferensi ini juga untuk menjawab tantangan era MEA serta mengenai kereta cepat di Indonesia, Thailand, dan Vietnam," ujar dia dalam jumpa pers usai pembukaan ARCEO ke-38 di Hotel Royal Ambarrukmo Yogyakarta, Sleman, Selasa (18/10/2016).
Edi mengatakan, MEA telah mendorong terciptanya persaingan pasar pada 600 juta penduduk negara anggota ASEAN. Konektivitas juga menjadi isu umum yang kerap dibahas dalam berbagai level pertemuan antar pemerintah negara anggota ASEAN. KA diharapkan mampu menciptakan konektivitas untuk mempermudah distribusi logistik, sumber daya manusia (SDM), modal, dan investasi.
"KA sekaligus diharapkan mampu mengurangi kesenjangan kualitas pelayanan angkutan penumpang dan barang yang masih terjadi di negara-negara ASEAN," papar dia.
Konferensi ini menjadi kesempatan untuk mengamati berbagai tantangan, kesempatan, dan potensi kerja sama di masa depan antara perusahaan operator perkeretaapian di ASEAN. Ia optimistis cepat atau lambat semua gagasan yang dihasilkan bisa diterapkan sebagai bagian dari konektivitas ASEAN.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Capaian Nyata BPJS Kesehatan, Bukti Pemerataan Layanan JKN Hingga ke Pedalaman
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Kereta Bandara Jogja Terbaru Hari Ini, Senin (14/7/2025)
- Prakiraan Cuaca Hari Ini, Jogja dan Sekitarnya Berawan
- Subhan Nawawi Ingatkan Jangan Ada Perpeloncoan Saat MPLS
- Jadwal DAMRI Jogja ke Semarang, Senin 14 Juli 2025
- Jadwal Bus Sinar Jaya (Malioboro-Pantai Parangtritis dan Pantai Baron Gunungkidul), Senin 14 Juli 2025
Advertisement
Advertisement