Advertisement
Kekurangan 600 Guru, Gunungkidul Belum Punya Solusi

Advertisement
Solusi terkait adanya kekurangan 600 guru menjadi catatan khusus Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunungkidul.
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Solusi terkait adanya kekurangan 600 guru menjadi catatan khusus Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunungkidul.
Advertisement
Hal itu disampaikan pada rapat paripurna, dengan agenda penyampaian rekomendasi DPRD terhadap laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati 2016.
Kepala Badan Pembentukan Peraturan Daerah, DPRD Gunungkidul, Imam Taufik mengatakan, agenda paripurna kali ini khusus untuk membahas LKPJ bupati 2016.
Dalam rapat tersebut pihaknya menyoroti kinerja Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora), yang dinilai belum dapat memberikan solusi terkait adanya kekurangan guru.
“Kekurangan guru belum ada solusi memuaskan. Ada kekurangan sebanyak 600 guru. Sampai dengan hari ini belum ada solusi,” ujarnya, Selasa (25/4/2017).
Di sisi lain kata dia yang saat ini dijadikan sebagai solusi alternatif dengan adanya guru tidak tetap (GTT) dan pegawai tidak tetap (PTT), malah tidak mendapatkan perhatian. Pasalnya GTT dan PTT saat ini belum mendaptkan upah layak sehingga belum sejahterah.
Oleh sebab itu, pihaknya menantikan jawaban bupati melalui Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Priorotas Plafon Anggaran Sementara (PPAS). “Nanti kami akan cermati jawaban bupati apakah dapat menyelesaikan persolan itu [kekurangan guru]” kata dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Kerugian Negara Akibat Kasus yang Menjerat Tom Lembong Rp194 Miliar
Advertisement

Taman Kyai Langgeng Magelang Kini Sediakan Wisata Jeep untuk Berpetualang
Advertisement
Berita Populer
- Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting di Gunungkidul, Warga Diberikan Bantuan Indukan Ayam Petelur
- Jalur dan Titik Keberangkatan Trans Jogja Melewati Kampus, Sekolah, Rumah Sakit, dan Malioboro
- Ubur-ubur Sudah Bermunculan di Sejumlah Pantai Kulonprogo, Wisatawan Diminta Waspada
- Disnakertrans Bantul Alokasikan Anggaran JKK dan JKM untuk Masyarakat Miskin Esktrem
- Sekolah Rakyat di DIY Masih Kekurangan Guru, DPRD Nilai Terlalu Terburu-Buru
Advertisement
Advertisement