Advertisement

Data Lulusan SMK/SMA, Bupati Kulonprogo Janji Atasi Pengangguran

Uli Febriarni
Sabtu, 27 Mei 2017 - 07:53 WIB
Galih Eko Kurniawan
Data Lulusan SMK/SMA, Bupati Kulonprogo Janji Atasi Pengangguran Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Semarang menggelar agenda rutin tahunan job fair alias bursa kerja, Rabu-Kamis (19-20/4/2017). Kendati belakangan hari ini acara serupa terbilang kerap digelar berbagai event organizer, Job Fair 2017 itu ditargetkan bisa diikuti 7.000 pencari kerja. (JIBI/Solopos/Antara - R. Rekotomo)

Advertisement

Pendataan ini termasuk di dalamnya usia, pendidikan dan keterampilan

Harianjogja.com, KULONPROGO—Pemerintah Kabupaten Kulonprogo akan menyelesaikan pendataan pengangguran untuk mengatasi persoalan usia-usia produktif yang belum mendapatkan kerja.

Advertisement

Bupati Kulonprogo Hasto Wardoyo menuturkan pendataan ini termasuk di dalamnya usia, nomor kontak yang bisa dihubungi, jenis kelamin, pendidikan dan keterampilan yang sudah dimiliki. Pengangguran yang datanya masuk selanjutnya akan berstatus calon pencari kerja.

“Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi akan mendata lulusan baru SMK dan SMA 2017. Berapa yang melanjutkan sekolah, berapa yang terserap sebagai tenaga kerja dan berapa yang menjadi pengangguran,” ungkapnya, Jumat (26/5/2017).

Langkah itu juga didukung dengan membangun korespondensi kepada minimal 200 perusahaan, di seluruh Indonesia maupun asing. Selain itu, menyiapkan sumber daya manusia yang terampil di bidangnya. Misalnya, mengembangkan pelatihan Bahasa Inggris dan memaksimalkan sarana penunjang yang ada.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kulonprogo Eko Wisnu Wardana mengatakan dinas mendata jumlah pengangguran hingga ke kecamatan. Secara intensif memberikan pelatihan kepada calon tenaga siap kerja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Yusril Serahkan Berkas Putusan Asli MK ke Prabowo Subianto

News
| Selasa, 23 April 2024, 21:47 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement