Advertisement

Pusdalops Bantul Bikin Peta Kerawanan Pohon Tumbang

Salsabila Annisa Azmi
Rabu, 24 Januari 2018 - 23:20 WIB
Nina Atmasari
Pusdalops Bantul Bikin Peta Kerawanan Pohon Tumbang

Advertisement

Pusdalops Bantul telah memetakan lokasi pohon tumbang

Harianjogja.com, BANTUL - Pusdalops Bantul telah memetakan lokasi pohon tumbang selama empat hari terjadi hujan deras disertai angin kencang sejak 19 Januari 2018.

Advertisement

Baca juga: http://m.harianjogja.com/?p=887228">Pohon Tumbang di Bantul Menimpa Mobil yang sedang Melintas

Tercatat oleh data Pusdalops Bantul 19 Januari 2018, terdapat 5 lokasi kejadian pohon tumbang. Sedangkan pada 20 Januari 2018 terdapat 8 pohon tumbang.

Pada 21 Januari 2018 terdapat 5 lokasi pohon tumbang. Pada hari ini 22 Januari 2018 tercatat 9 titik lokasi pohon tumbang yang menutup akses jalan, 3 tiang tertimpa pohon tumbang, dan 1 kios tertimpa pohon tumbang.

Manajer Pusdalops BPBD Bantul Aka Luk Luk mengatakan belum ada angka pasti terkait jumlah pohon yang rawan tumbang. Namun data pohon tumbang yang disebutkan di atas sudah seluruhnya ditangani Pusdalops Bantul.

"Data pohon tumbang yang telah disebutkan dalam data sudah seluruhnya ditangani oleh Pusdalops Bantul," kata Aka kepada Harianjogja.com, Selasa (23/1/2018).

Aka juga mengatakan Pusdalops Bantul sudah mengimbau warga untuk menebang pohon-pohon di sekeliling pemukiman atau jalan yang sekiranya membahayakan.

Sementara itu Kepala BPBD Bantul Dwi Daryanto belum bisa diwawancarai atau dihubungi. Dikatakan oleh Aka, saat ini Kepala Pelaksana BPBD Bantul Dwi Daryanto sedang mengusahakan dana bantuan bencana di Jakarta khususnya kepada BNPB Jakarta.

Sebelumnya pada Minggu (21/1/2018) Aka mengatakan Pusdalops Bantul sudah melakukan seluruh evakuasi pohon tumbang dengan menerjunkan 5 tim gabungan. Pohon tumbang yang menutup akses jalan utama menjadi prioritas penanganan.

"Teman-teman FPRB (forum pengurangan resiko bencana) sudah memantau kejadian akibat hujan kemarin," ujar Aka, Minggu (21/1/2018).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Jelang Lebaran, PLN Hadirkan 40 SPKLU Baru di Jalur Mudik untuk Kenyamanan Pengguna Mobil Listrik

News
| Jum'at, 29 Maret 2024, 11:07 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement