Advertisement

Hujan Lebat, 2 Pohon Tumbang di Sleman sebabkan Aliran Listrik Terganggu

Fahmi Ahmad Burhan
Selasa, 27 November 2018 - 18:56 WIB
Nina Atmasari
Hujan Lebat, 2 Pohon Tumbang di Sleman sebabkan Aliran Listrik Terganggu Warga mengevakuasi pohon tumbang. - Istimewa/FPRB Srimulyo

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN--Wilayah DIY sudah mulai diguyur hujan dengan intensitas lebat dari Senin (26/11/2018). Dua pohon tumbang membuat arus lalu lintas dan jaringan listrik terganggu.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sleman Makwan mengatakan sejak hujan lebat mulai mengguyur lagi pada Senin (26/11/2018), sudah dua laporan masuk ke BPBD Sleman terkait pohon tumbang.

"Dua pohon tumbang, satu di Depok, satu lagi di Ngemplak," katanya pada Selasa (26/11/2018). Kejadian pohon tumbang terjadi di Dusun Sanggrahan, Desa Condongcatur, Depok mengganggu jaringan listrik pada Senin.

"Di Depok, satu pohon grondongan dengan diameter 30cm patah menimpa jaringan kabel listrik PLN dan jaringan kabel telepon," jelasnya. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Selain itu, pada Senin itu juga pohon tumbang juga terjadi di Dusun Klancingan, Desa Widodomartani, Ngemplak. Tumbangnya pohon waru berdiameter 25cm tersebut membuat akses jalan terganggu dan membahayakan pengguna jalan. Makwan mengatakan angin yang kencang juga disertai hujan lebat membuat pohon tumbang.

Advertisement

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

AS Disebut-sebut Bakal Memberikan Paket Senjata ke Israel Senilai Rp16 Triliun

News
| Sabtu, 20 April 2024, 17:37 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement