Bangun Kampus Baru, UNY Siapkan Kuota Khusus untuk Pelajar Gunungkidul
Advertisement
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) segera membangun kampus vokasi di Gunungkidul. Groundbreaking direncanakan dimulai Januari 2020. Kampus UNY dibangun di Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu. Lahan seluas 4,8 hektare yang digunakan merupakan hibah dari Pemkab Gunungkidul.
Rektor UNY, Sutrisna Wibawa, mengatakan pembangunan kampus bakal dikebut sehingga bisa digunakan untuk menerima calon mahasiswa baru tahun ajaran 2020/2021. Ia menuturkan pembangunan kampus vokasi UNY tersebut merupakan bentuk kerja sama dengan Pemkab Gunungkidul dalam upaya peningkatan pendidikan di Gunungkidul.
Advertisement
"Program Studi di luar kampus utama UNY di Gunungkidul diharapkan dapat memberikan kemudahan masyarakat Gunungkidul untuk mengakses pendidikan tinggi," kata Sutrisna saat jumpa pers, Selasa (24/12/2019).
Kampus vokasi ini diisi delapan program studi (prodi) yakni Prodi Pengelolaan Usaha Rekreasi; Logistik Perdagangan Internasional; Bisnis Kreatif; Bisnis Digital; Tata Boga; Tata Busana; Akuntansi serta Teknik Informatika. “Delapan prodi ini kami targetkan bisa menerima mahasiswa baru pada semester ganjil 2020,” katanya.
Menurut dia, kampus vokasi ini didirikan mengacu dengan prioritas pemerintah dalam mengembangkan pendidikan di Gunungkidul, sehingga prodi yang dibuka merupakan prodi yang produktif untuk menjawab tantangan zaman. "Melalui sistem ini mahasiswa bisa memilih menjalani kuliah dalam jenjang D1, D2, D3 dan D4 sesuai kebutuhan masing-masing," ujarnya.
Guna meningkatkan pendidikan di Bumi Handayani, UNY siap memberikan alokasi khusus bagi generasi muda di Gunungkidul untuk mengenyam pendidikan di kampus vokasi UNY. "Siapapun boleh masuk, tapi kami memprioritaskan atau punya alokasi khusus untuk anak-anak di Gunungkidul. Untuk jumlahnya berapa persen, belum pasti, tapi harapan kami bisa sekitar 50 persen," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Heroe-Pena Optimistis Kantongi 40 Persen Kemenangan
- Jadwal Terbaru KRL Solo-Jogja Jumat 22 November 2024: Berangkat dari Palur Jebres, Stasiun Balapan dan Purwosari
- Program WASH Permudah Akses Air Warga Giricahyo
- Jadwal SIM Keliling Gunungkidul Jumat 22 November 2024
- Jadwal SIM Keliling Ditlantas Polda DIY Hari Jumat 22 November 2024: Di Kantor Kelurahan Godean
Advertisement
Advertisement