Advertisement

Peduli Sesama, Warga Cikalan Bantul Salurkan Bantuan Air Bersih di Gunungkidul

David Kurniawan
Selasa, 20 Oktober 2020 - 01:27 WIB
Budi Cahyana
Peduli Sesama, Warga Cikalan Bantul Salurkan Bantuan Air Bersih di Gunungkidul Warga Cikalan, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, menyerahkan bantuan air bersih di Dusun Klampok, Kalurahan Giripurwo, Panggang, Minggu (18/10/2020). - Istimewa

Advertisement

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Warga Cikalan RT 02, Dusun Ngentak, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul melakukan bakti sosial droping air bersih kepada warga di Kalurahan Giripurwo, Panggang, Gunungkidul, Minggu (18/10/2020). Total ada 35 tangki air yang diserahkan ke masyarakat. Diharapkan bantuan tersebut dapat membantu masyarakat yang membutuhkan air bersih.

Ketua Takmir Masjid Alhuda Cikalan, Erwin Syachputra, mengatakan penyaluran bantuan air bersih merupakan bentuk kepedulian sosial dari warga Cikalan untuk membantu sesama.  Menurut dia, aksi dilakukan dengan menggalang donasi sukarela dari masyarakat. Dana sukarela ini berasal dari seluruh elemen masyarakat. Bahkan, lanjut dia, komunitas ronda warga juga ikut berpartisipasi untuk bakti sosial.

Advertisement

Dana yang terkumpul digunakan untuk membeli air sejumlah 35 tangki. Selanjutnya air tersebut dibagikan ke masyarakat yang mengalami krisis air bersih. “Sudah mulai dibagikan ke masyarakat di Giripurwo, Purwosari. Warga di lokasi senang dengan bantuan yang kami berikan,” katanya kepada harianjogja.com, Senin (19/10/2020).

Menurut dia, bantuan air bersih diberikan untuk warga di Dusun Klampok dan Widoro. Adapun lokasi penyerahan dilaksanakan di lima titik di dua padusunan tersebut. Diharapkan bantuan tersebut bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan. “Jangan dilihat dari jumlahnya, tapi mudah-mudahan apa yang diberikan bermanfaat bagi yang membutuhkan,” ungkapnya.

Hal tak jauh berbeda diungkapkan oleh Ketua RT 02, Cikalan, Sarino. Menurut dia, bakti sosial yang diselenggarakan merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan masyarakat dalam tajuk bantuan air bersih. Program sosial ini digulirkan sejak 2019 lalu dan rencananya digelar rutin setiap tahun. “Ini tahun kedua pelaksanaan program. Adapun dana berasal donasi sukarela dari warga Cikalan,” katanya.

Sarino menjelaskan bantuan air disalurkan di lokasi yang benar-benar tidak ada sumber air. Adapun pelaksanaan bantuan sebanyak 35 tangki tidak langsung diberikan secara keseluruhan karena dilakukan secara bertahap dengan tujuan agar pasokan tetap tersedia. “Sudah kami mulai sejak dua minggu lalu. Mudah-mudahan apa yang diberikan warga Cikalan bisa memberikan manfaat,” kata dia.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Satuan Pendidikan Diwajibkan Memperhatikan Kebutuhan Siswa dengan Kondisi Khusus

News
| Jum'at, 26 April 2024, 10:57 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement