Advertisement
Libur Imlek, Malioboro dan Alkid Alami Peningkatan Pengunjung
Pengunjung Alkid menutup matanya dan berupaya melewati dua pohon yang ada di tengah Alkid, Jumat (12/2/2021). - Harian Jogja/Sirojul Khafid
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA–Pengunjung Malioboro meningkat pada libur Imlek Jumat (12/2/2021). Meski demikian, jumlahnya masih tergolong normal. Jalur pedestrian masih bisa dipakai untuk menerapkan jaga jarak antar pengunjung. Kursi di jalur pedestrian juga masih banyak yang kosong.
Salah satu titik keramaian terlihat di depan Pasar Beringharjo. Selain banyak pedagang yang menggunakan area pedestrian, banyak pengunjung yang makan di warung makan sekitarnya. Ada beberapa warung yang terlihat ramai sehingga abai untuk menjaga jarak.
Advertisement
Menurut Perwira Jogoboro Endro Jatmiko, belum terlihat adanya lonjakan pengunjung yang drastis di Malioboro. “Hari ini belum begitu banyak tetapi dibandingkan minggu-minggu lalu ada sedikit peningkatan,” kata Endro saat dihubungi secara daring.
Salah satu penyebab pengunjung tidak melonjak, menurut Endro, lantaran masyarakat sudah tahu apabila DIY menerapkan kebijakan Pengetatan secara Terbatas Kegiatan Masyarakat (PTKM) Mikro. “Peningkatan tidak drastis, tidak terlalu signifikan,” kata Endro.
Begitu pun di area Alun-Alun Kidul (Alkid). Meski ramai, area tersebut masih dalam kadar normal. Alun-Alun dan jalan di sekitarnya masih memungkinkan untuk menjaga jarak. Terlihat pula para pedagang memadati sekeliling Alkid. Pengunjung kebanyakan rombongan, lebih dari dua orang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Destinasi Favorit Terbaru di Sleman, Tebing Breksi Geser HeHa Forest
Advertisement
Berita Populer
- TMII Revitalisasi Anjungan DIY, Sultan Dorong Penguatan Promosi
- Motif Ekonomi, Pelaku Pencurian Anjing di Sleman Minta Maaf
- Birokrasi Unggul, Kulon Progo Raih Penghargaan Manajemen Talenta BKN
- Menkes Resmikan Ground Breaking CMU RSUP Sardjito
- Hari Jadi ke-73, DPRD Kulonprogo Anjangsana ke Panti Asuhan
Advertisement
Advertisement




