Advertisement
LAN RI Gelar Diseminasi Kegiatan Prioritas Nasional 2021 di Bantul

Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL-Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI menyelenggarakan kegiatan diseminasi kegiatan prioritas nasional LAN tahun 2021, Kamis (25/11/2021) di kampus Badan Pendidikan dan Pelatihan DIY, di Gunungsempu Tamantirto, Kasihan, Bantul. Ada delapan hal yang menjadi sorotan dalam kegiatan itu sesuai dengan Perpres No.122/2020 tentang Pemutakhiran Rencana Kerja Pemerintah Tahun 2021.
Kepala LAN RI, Adi Suryanto dalam keterangannya menyebut, diseminasi kegiatan prioritas nasional tahun 2021 ini dilaksanakan secara luring dan daring yang dihadiri oleh 279 orang mewakili Pemda dan kementerian/lembaga terkait. Karena pandemi Covid-19, kegiatan juga harus disesuaikan pelaksanaannya.
Advertisement
"Saya harap kegiatan ini dapat menjadi wadah bagi seluruh stakeholder untuk mendapatkan informasi sejelas-jelasnya tentang bagaimana kegiatan prioritas nasional LAN serta hasil capaiannya," kata Adi.
Dia menjelaskan, delapan kegiatan prioritas nasional LAN Tahun 2021 yakni laboratorium inovasi, kajian gap analysis kebutuhan SDM ASN sesuai sektor prioritas dan potensi kewilayahaan, pelatihan revolusi mental, rekonseptualisasi dan percepatan kebijakan sekolah kader, dan kebijakan sistem diklat kepemimpinan ASN mendukung smart governance.
Kemudian kebijakan pelatihan teknis substantif jabatan fungsional ASN mendukung smart governance, modul sistem diklat kepemimpinan ASN mendukung smart governance dan modul pelatihan teknis substantif jabatan fungsional ASN mendukung smart governance. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Hasil Pemeriksaan Kecelakaan Pesawat Udara Air India, Kedua Mesin Mati di Udara Setelah Lepas Landas
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Lurah Srimulyo Membantah Tuduhan Korupsi Penyalahgunaan Tanah Kas Desa
- SPMB 2025, Banyak SMP Negeri di Bantul Kekurangan Siswa, Ternyata Sebagian karena ke Pondok Pesantren
- Kasus Pelecehan Anak di Kasihan Dilaporkan ke Polres Bantul, Korban Siswi Berusia 6 Tahun
- Siapkan Surat-Surat! Polres Bantul Gelar Operasi Patuh Progo 14-27 Juli 2025
- Embarkasi Haji DIY di Kulonprogo Ditarget Beroperasi Tahun Depan
Advertisement
Advertisement