Advertisement
Pedagang Jalan Perwakilan Malioboro Mengaku Ditipu Pemegang Hak Kekancingan

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Para pedagang di Jalan Perwakilan, kawasan Malioboro, Jogja, yang dipindah mengaku ditipu sehingga tidak memiliki legalitas untuk menempati kawasan tersebut.
Koordinator Forum Komunikasi Koordinasi Perwakilan Adi Kusuma memberikan penjelasan soal legalitas pedagang yang beraktivitas di Jalan Perwakilan. Ia mengaku para pedagang dan penyewa bangunan di kawasan itu selama ini ditipu oleh pemilik hak kekancingan tanah.
Advertisement
PROMOTED: Dari Garasi Rumahan, Kini Berhasil Perkenalkan Kopi Khas Indonesia di Kancah Internasional
BACA JUGA: Sebelumnya Disebut Sultan Ilegal, Kios di Jalan Perwakilan Malioboro Disegel Aparat
Adi menjelaskan pemilik hak kekancingan menyatakan izin beraktivitas atas tanah di Jalan Perwakilan masih aktif. Padahal sejak 2000, Panitikismo atau lembaga Kraton Jogja yang berwenang mengeluarkan kekancingan sudah tidak lagi memperpanjang izin hak kekancingan atas tanah di kawasan itu. Para pedagang menyebut tetap membayar sewa kepada pemilik hak kekancingan lama.
BACA JUGA: Banyak Warga Bantul Jadi Korban Perumahan Mangkrak, Begini Modusnya
“Itu urusan kami dengan yang menipu tetapi masalahnya begini, kalau Pemkot Jogja usul tempat ini digunakan sama Pemda, sejak tahun 2000 ini Pemda dan Pemkot pernah enggak hadir di Jalan Perwakilan? Tidak ada kontrol yang membuat adanya permasalahan itu,” ujarnya, Rabu (4/1/2023).
“Kami ditipu, terus disuruh bagaimana? Melawan penipu yang menyewakan lahan itu harus bayar lawyer mahal. Iya kalau kami menang,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Advertisement
Berita Lainnya
- Siap-Siap! Hadiah Mobil dan Motor Espos Plus Diundi Besok, 31 Januari 2023
- Prakiraan Cuaca Karanganyar Hari Ini 30 Januari 2023, Waspada Hujan Sedang
- Prakiraan Cuaca Sukoharjo Hari Ini 30 Januari 2023, Pagi Mendung Siang Hujan
- Boyolali Hujan Lebat Siang dan Malam, Cek Prakiraan Cuaca Senin 30 Januari
Advertisement
Berita Pilihan
Advertisement

Jasad Pasutri asal Karanganyar Ditemukan Mengapung di Sungai Bengawan
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Prakiraan Cuaca DIY Hari Ini, Minggu 29 Januari 2023
- Top 7 News Harianjogja.com, Minggu 29 Januari 2023
- Api Tungku Bakar Rumah Warga di Kulonprogo
- Soal Polemik Ganti Rugi Tol Jogja Solo, Ini Solusi yang Ditawarkan Pusat
- Sangat Mengganggu, Knalpot Blombongan di Bantul Akan Disita Polres dan Dijadikan Monumen
Advertisement
Advertisement