Advertisement
Prakiraan Cuaca Hari Ini: DIY Berawan di Siang Hari

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hujan dengan intensitas yang ringan berpotensi mengguyur sejumlah wilayah di Indonesia hari ini, Senin (6/2/2023).
Dalam laman resminya, BMKG memprakirakan memasuki waktu siang, hujan ringan akan turun di Denpasar, Gorontalo, Semarang, Surabaya, Pontianak, Banjarmasin, Palangkaraya, Samarinda, Tanjung Pinang, Manado dan Medan.
Advertisement
Bandung diprakirakan mengalami hujan dengan intensitas yang sedang di siang hari. Adapun Banda Aceh dan Kupang berpotensi diguyur hujan lebat disertai kilat dan petir saat siang harinya.
Selanjutnya wilayah yang diprakirakan memiliki cuaca berawan di siang hari adalah DIY, Jambi, Tarakan, Pangkal Pinang, Ambon, Ternate, Kota Jayapura, Manokwari, Mamuju, Makassar dan Kendari.
Sementara siang hari di Serang, Bengkulu, Jakarta, Bandar Lampung, Pekanbaru, Padang juga Palembang diprakirakan mengalami cuaca cerah berawan.
BMKG turut memprakirakan bahwa saat malam hari, hujan ringan akan turun di sejumlah wilayah. Seperti Denpasar, Bengkulu, Jakarta, Surabaya, Palangkaraya, Samarinda, Bandar Lampung, Ternate, Mataram, Kupang, Manokwari, Mamuju, Makassar, Manado, Palembang dan Medan.
Hanya Serang yang berpotensi mengalami hujan sedang di malam harinya. Menurut BMKG, suhu pada hari ini akan mencapai 20 hingga 33 derajat Celsius, dengan tingkat kelembapan 60 sampai 100 persen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Peresmian Kereta Cepat Whoosh Jadi 2 Oktober 2023, Menhub: Mundur Lagi
Advertisement

Di Coober Pedy, Penduduk Tinggal dan Beribadah di Bawah Tanah
Advertisement
Berita Populer
- Korban Apartemen Malioboro City Minta Diskresi ke Bupati Sleman
- Kisah Merawat Sungai Code, Pernah Dijuluki Toilet Terpanjang di Dunia
- Jelang Diserahkan ke Masyarakat, Eko Suwanto Bersama Kepala Pelaksana BPBD DIY Cek Kelengkapan Alat Penanggulangan Bencana
- ASN DIY Dilarang Berkomentar, Share & Like Peserta Pemilu
- Grebeg Maulud Kraton Jogja, Ratusan Warga Berebut Gunungan Hasil Bumi
Advertisement
Advertisement