Stadion Maguwoharjo Direnovasi Mulai 15 Desember, Sejumlah Kantor Telah Kosong
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—UPT Stadion Maguwoharjo memastikan sejumlah kantor yang berada di lingkungannya saat ini telah kosong dan telah boyongan ke tempat baru.
Hal ini menyusul rencana renovasi Stadion Maguwoharjo oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) yang dimulai per 15 Desember 2023.
Advertisement
Kepala UPT Stadion Maguwoharjo Sumali mengatakan selain ditempati oleh jawatannya, ada beberapa kantor seperti KONI Sleman dan LOC PSS Sleman selama ini menempati Stadion Maguwoharjo. Karena renovasi Stadion Maguwoharjo dimulai pada 15 Desember 2023, maka mereka saat ini mulai mengosongkan lokasi dan boyongan ke tempat yang baru.
Untuk LOC PSS Sleman sudah pindah setelah laga terakhir antara PSS Sleman melawan Rans Nusantara FC, Sabtu (9/12/2023) lalu. Begitu juga kantor KONI Sleman yang telah boyongan di RS Medika Respati, Tajem, Maguwoharjo. "Untuk kami sendiri pindah ke GOR Klebengan, sebagian ada juga di GOR Pangukan," kata Sumali, Senin (11/12/2023).
Mengenai teknis apa saja persiapan untuk proses dimulainya renovasi, Sumali mengaku masih menunggu informasi dari Kementrian PUPR sebagai pelaksana proyek. Meski demikian, Sumali memastikan per 15 Desember 2023, sudah tidak ada kantor ataupun penghuni di Stadion Maguwoharjo.
BACA JUGA: Buntut Kecelakaan Maut, Polisi Larang Kendaraan Besar Lewat Jalur Cinomati
"Untuk renovasi rencana memang mulai 15 Desember 2023. Direncanakan selesai pada Oktober 2024," ucapnya.
Menurut Sumali, adanya renovasi Stadion Maguwoharjo tidak hanya berdampak kepada PSS Sleman. Sebab, Rans Nusantara FC juga harus mencari homebase baru untuk menggelar pertandingan lanjutan Liga 1 2023/2024. "Jadi tidak hanya PSS Sleman yang pindah kandang. Rans Nusantara FC harus juga pindah kandang," katanya.
Stadion Maguwoharjo Sleman akan direnovasi oleh Kementrian PUPR dengan pagu anggaran sebesar Rp124 miliar dari APBN tahun 2023/2024.
Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa mengatakan renovasi Stadion Maguwoharjo tidak hanya mencakup bidang arsitektural, tapi juga struktural, elektrikal, sanitasi, landscape, dan pemasangan single seat.
Selain itu ada renovasi pembenahan elektrikal stadion Maguwoharjo seperti lampu pertandingan, lampu penerangan, dan pembenahan instalasi jaringan videotron, lift untuk VVIP, scoreboard, dan penangkal petir.
“Saat ini tendernya sudah ada di LPSE PU sudah dilelang. Sejauh ini renovasi beberapa bagian sudah dilakukan melalui APBD, termasuk APBD 2023 ini,” jelas Danang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
KPK Sebut OTT di Bengkulu Terkait Pungutan Pendanaan Pilkada
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Semarak, Ratusan Atlet E-Sport Sleman Bertarung di Final Round E-Sport Competition Harda-Danang
- Tahun Ini Hanya Digelar Sekali, STTKD Mewisuda 691 Lulusan
- Senam Bersama dan Konser Musik Jadi Cara Heroe-Pena Gaet Suara Semua Kalangan
- Masa Tenang Pilkada 2024, Satpol PP Jogja Bidik 5.000 APK di Semua Wilayah
- InDrive Dorong Perubahan Sosial lewat Festival Film Alternativa
Advertisement
Advertisement