Sultan Mengapresiasi Demo Penolakan RUU Pilkada di Jogja Berlangsung Damai
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X mengapresiasi unjuk rasa penolakan RUU Pilkada yang berlangsung dengan aman dan kondusif di wilayah setempat.
Demo yang berlangsung pada Kamis (23/8/2024) kemarin itu digelar di sepanjang Malioboro. Ribuan massa dari berbagai profesi tumpah ruah mulai dari mahasiswa, akademisi, dan elemen lainnya.
Advertisement
Massa bergerak dari TPA Abu Bakar Ali menuju DPRD DIY dan Titik Nol KM untuk menyuarakan tuntutannya dalam mengawal putusan MK soal batasan usia Pilkada 2024 yang rencananya dianulir DPR melalui RUU Pilkada.
BACA JUGA: Ribuan Orang Gelar Aksi Demo di Malioboro Jogja, Dukung Putusan Mahkamah Konstitusi
Sultan mengatakan, dalam demokrasi masyarakat bebas menyuarakan dukungannya. Hanya saja jangan sampai dilaksanakan secara anarkis dan melanggar ketentuan hukum. Aspirasi harus disampaikan dengan damai.
"Kemarin kan tidak ada pelanggaran hukum, ya tidak masalah orang itu namanya aspirasi," kata Sultan, Jumat (23/8/2024) di Kompleks Kepatihan, Danurejan, Kota Jogja.
Sultan pun mengapresiasi massa demonstran yang telah menaati aturan dalam menyampaikan aspirasi. Sebab di berbagai daerah demonstrasi penolakan RUU Pilkada berlangsung dengan ricuh.
"Prinsipnya demonstrasi dimungkinkan asal memberitahu polisi dan sebagainya," pungkas Sultan.
Sebelumnya diberitakan ribuan massa tumpah ruah di sepanjang Malioboro menolak pengesahan RUU Pilkada. Mereka mengawali aksi dari TPA Abu Bakar Ali kemudian bergeser ke DPRD DIY dan kemudian bergerak ke Titik Nol KM Jogja. Berbagai profesi tergabung dalam aksi itu mulai dari mahasiswa, buruh, dan lain sebagainya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Anies Baswedan Diprediksi Mampu Dongkrak Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo Kamis 21 November 2024
- Prakiraan Cuaca Hari Ini di Jogja dan Sekitarnya, BMKG: Masih Didera Hujan
- Jelang Pilkada Sleman, Harda-Danang Gelar Silaturahmi dengan Ponpes Wahid Hasyim
- Jadwal dan Lokasi Bus SIM Keliling Kota Jogja Kamis 21 November 2024
- Jalur Trans Jogja ke Sejumlah Mall dan Kampus di Jogja
Advertisement
Advertisement