Berdedikasi Terhadap Perlindungan Anak, Ojek Online JogjaKita Raih Penghargaan KPAID
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Komisi Perlindungan Anak Indonesia Daerah (KPAID) Yogyakarta memberikan penghargaan kepada Ojek online JogjaKita atas dedikasinya dalam mendukung program perlindungan anak. Platform ini dinilai tidak hanya dalam layanan transportasi, tetapi juga dalam kepedulian sosial.
Pada acara penganugerahan yang diadakan oleh Komisi Perlindungan Anak Indonesia Daerah (KPAID) Yogyakarta, JogjaKita menerima penghargaan khusus atas upaya dan inisiatifnya dalam mendukung program perlindungan anak di wilayah Yogyakarta.
Advertisement
Penghargaan itu diberikan sebagai bentuk apresiasi atas program Kilometer Kebaikan JogjaKita yang telah membantu ratusan anak yatim piatu di DIY. Ketua KPAID Jogja Sylvi menilai JogjaKita telah memberikan contoh positif bagaimana perusahaan transportasi dapat berperan aktif dalam membangun lingkungan yang aman dan nyaman bagi anak-anak.
"Kami memilih platform ini sebagai penghargaan khusus karena menginspirasi kita, bahwa memenuhi hak dan melindungi anak tidak perlu dengan yang terlalu berat. Tapi bisa mulai dari diri kita," katanya dikutip Kamis (14/1/2024).
"Kami ucapkan terimakasih tas kepercayaan masyarakat Jogja yang telah menggunakan JogjaKita. Dari setiap kilometer yang ditempuh telah berikan kemudahan dan kebahagiaan untuk para anak yatim piatu berangkat dan pulang sekolah secara gratis." ucap Dheny Septiawan GM JogjaKita .
Dengan diraihnya penghargaan ini, semakin memperkuat posisina sebagai mitra terpercaya masyarakat DIY. Sekaligus menegaskan ojek online JogjaKita bukan hanya soal mobilitas, tetapi peduli terhadap isu-isu penting yang ada di Jogja.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Yogyakarta Marriott Hotel Ajak Tamu Nikmati Keajaiban Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bantul Jumat 15 November 2024
- Jadwal Terbaru KRL Jogja-Solo Jumat 15 November 2024, Berangkat dari Stasiun Tugu, Lempuyangan dan Maguwo
- Jadwal Terbaru KRL Solo-Jogja Jumat 15 November 2024: Berangkat dari Palur dari Jebres, Stasiun Balapan dan Purwosari
- Jadwal Terbaru KA Bandara YIA Xpress Jumat 15 November 2024
- Jadwal Terbaru Kereta Bandara YIA dari Stasiun Tugu Jumat 15 November 2024, Harga Tiket Rp20 Ribu
Advertisement
Advertisement